Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Ducati Bisa Kejar Lorenzo jika Dovizioso Tolak Bertahan"

Kompas.com - 08/06/2020, 12:19 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.comDucati disarankan untuk merekrut Jorge Lorenzo jika Andrea Dovizioso benar-benar memutuskan untuk hengkang. 

Hal itu disampaikan oleh Manajer Danilo Petrucci, Alberto Vergani. 

Sebelumnya, Danilo Petrucci pun akan hengkang dari Ducati setelah MotoGP musim 2020 berakhir.

Ducati diproyeksikan akan mengandalkan Andrea Dovizioso dan serta pebalap baru, Jack Miller, untuk MotoGP 2021.

Namun, rencana tersebut bisa saja berubah jika Dovizioso juga tak memperpanjang kontrak dengan Ducati.

Baca juga: Ducati Rekrut Jack Miller, Bagaimana Nasib Dovizioso dan Petrucci?

Dalam wawancara dengan GPOne, Alberto Vergani mengatakan, Ducati bisa saja mendekati Lorenzo untuk menggantikan Dovizioso jika dia benar-benar hengkang.

Dovizioso sendiri tengah dikaitkan dengan tim pabrikan lainnya, KTM.

"Selain kedatangan Miller, ada kemungkinan Lorenzo bisa kembali ke Ducati," kata Vergani.

"Menurut saya pribadi, seharusnya Ducati mempertahankan Dovizioso dan baru mengejar Lorenzo jika Dovizioso menolak bertahan," ucap dia.

Baca juga: Miller Sebut Petrucci Tak Cocok Jadi Pendamping Dovizioso

Vergani menilai Lorenzo tak mungkin ingin menutup kariernya begitu saja setelah menyatakan pensiun pada 2019.

"Lorenzo jelas tidak pensiun begitu saya tahun lalu. Saya yakin dia tak mungkin mundur dengan cara demikian," tutur Vergani.

Jorge Lorenzo tak asing untuk Ducati. Juara MotoGP tiga kali itu pernah memperkuat Ducati pada 2017 hingga 2018.

Namun, kegagalan Lorenzo menjawab kepercayaan Ducati untuk bersaing memperebutkan gelar juara membuatnya terdepak.

Baca juga: Jika Ingin Perpanjang Kontrak dengan Ducati, Dovizioso Harus Rela Potong Gaji

Lorenzo "hanya" mampu mencetak tiga kemenangan, sementara Dovizioso membukukan 10 kemenangan pada rentang waktu yang sama.

Sialnya, kegagalan Lorenzo tak terlepas dari badai cedera yang didapatnya ketika tengah on-fire bersama Desmosedici.

Nasib naas yang dialami Lorenzo semakin diperparah dengan rentetan cedera lain tatkala membela Repsol Honda pada 2019.

Hasil yang tak kunjung membaik bersama Honda diyakini menjadi alasan Lorenzo memilih pensiun tahun lalu. (Lariza Oky Adisty)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com