Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal MotoGP Spanyol 2023, Balapan Keempat Musim Ini di Jerez

KOMPAS.com - Para rider di grid MotoGP akan menjalani jeda di jadwal MotoGP hingga akhir bulan ini usai menjalani balapan seri ketiga MotoGP di COTA pada Senin (17/4/2023) dini hari.

Usai jeda tersebut, balapan keempat dari seri MotoGP 2023 akan kembali berlangsung dengan menjajal lintasan-lintasan terbaik dan legendaris Benua Eropa.

Spanyol, tepatnya Sirkuit Jerez, akan menjadi tuan rumah pertama balapan-balapan Eropa yang akan bergulir hingga di Sirkuit Misano pada 10 September nanti.

Pekan balapan keempat tersebut akan dimulai dari Kamis (27/4/2023) hingga puncaknya saat Francesco 'Pecco' Bagnaia dkk membalap pada acara balapan utama di Jerez pada Minggu (30/4/2023) pukul 20.00 WIB.

Sebelum balapan utama, semua rider MotoGP akan terlebih dahulu menjalani sesi Sprint Race pada Sabtu (29/4/2023) pukul 20.00 WIB.

Bagnaia dkk akan berusaha untuk menaklukkan Sirkuit Jerez yang memiliki jarak sejauh 4,42 km dan memiliki total 13 tikungan.

Pada balapan di Sirkuit Jerez musim lalu, Bagnaia menjadi pemenang dengan pebalap Yamaha, Fabio Quartararo menjadi kedua tercepat.

Kemudian, podium ketiga balapan MotoGP Spanyol musim lalu diisi oleh pebalap tuan rumah, Aleix Espargaro yang membalap bersama dengan Aprilia Racing.

Pebalap tuan rumah lainnya dari Repsol Honda, Marc Marquez, sendiri musim lalu sukses menjadi pebalap tercepat keempat dalam balapan 25 lap tersebut.

Adapun pebalap legendaris MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, masih menjadi raja dalam balapan di Jerez tersebut dengan tujuh kemenangan. 

Sementara itu, Quartararo berpeluang besar untuk menciptakan rekor tersendiri dalam balapan seri keempat ini, terkhususnya ketika sesi kualifikasi.

Bila pebalap Prancis tersebut sukses meraih pole position, dirinya akan tergabung bersama dengan pebalap Spanyol, Jorge Lorenzo dan juga Rossi, untuk menjadi pebalap peraih pole position terbanyak di Sirkuit Jerez, yakni dengan lima kali pole.

Jadwal MotoGP Spanyol 2023

Jumat, 28 April 2023

  • 15.45 - 16.30 WIB: Latihan Bebas 1 (FP1)
  • 20.00 - 21.00 WIB: Latihan Bebas 2 (FP2)

Sabtu, 29 April 2023

  • 15.10 - 15.40 WIB: Latihan Bebas 3 (FP3)
  • 15.50 - 16.05 WIB: Kualifikasi 1 (Q1)
  • 16.15 - 16.30 WIB: Kualifikasi 2 (Q2)
  • 20.00 WIB: Sprint Race

Minggu, 30 April 2023

  • 15.45 - 15.55 WIB: Warm Up
  • 20.00 WIB: Balapan Utama (Race)

https://www.kompas.com/motogp/read/2023/04/17/16300078/jadwal-motogp-spanyol-2023-balapan-keempat-musim-ini-di-jerez

Terkini Lainnya

Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Liga Italia
Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Liga Indonesia
Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Liga Spanyol
Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Timnas Indonesia
Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Timnas Indonesia
Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Badminton
Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Liga Indonesia
Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Liga Indonesia
Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Liga Lain
Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Persib Vs Madura United, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Pemainnya

Persib Vs Madura United, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Pemainnya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke