Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Selidiki Dugaan Pelecehan Seksual Finalis Miss Universe Indonesia

Kompas.com - 08/08/2023, 14:02 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pihak Polda Metro Jaya sudah menerima laporan dari PKN atau N, finalis Miss Universe Indonesia.

Sebagai informasi, N melaporkan pihak PT Capella Swastika Karya sebagai penyelenggara Miss Universe Indonesia atas dugaan pelecehan seksual ke Polda Metro Jaya pada Senin (7/8/2023) kemarin.

“Ya Polda Metro Jaya sudah menerima laporannya,” ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Selasa (8/8/2023).

Baca juga: Pernyataan Poppy Capella Setelah Heboh soal Body Checking Finalis Miss Universe Indonesia

Wisnu mengatakan, pihak kepolisian kini tengah mendalami dan menyelidiki lebih lanjut laporan dari N tersebut.

Ke depannya pihak kepolisian juga akan memanggil sejumlah saksi yang terkait dengan laporan dugaan pelecehan seksual terhadap finalis Miss Universe

“Baru diterima laporannya dari pelapor,” ujar Wisnu.

Baca juga: Bantah Kabar Pemegang Lisensi Miss Universe Indonesia Keponakannya, Inul: Dari Silsilah Siapa?

“Dasar laporan tersebut akan dijadikan landasan Polda Metro Jaya untuk proses penyelidikan lebih lanjut,” tutur Wisnu.

Sebelumnya diberitakan, salah satu finalis Miss Universe Indonesia, PKN, melaporkan beberapa orang penyelenggara Miss Universe Indonesia yang diduga melakukan pelecehan seksual ke Polda Metro Jaya pada Senin (7/8/2023).

Adapun penyelenggara Miss Universe Indonesia yakni pihak PT Capella Swastika Karya.

Laporan PKN itu diterima pihak kepolisian Polda Metro Jaya dengan nomor register STTLP/B/4598/VIII/2023/SPKT/Polda Metro Jaya.

Kuasa hukum PKN, Mellisa Anggraini mengatakan, dugaan pelecehan seksual itu terjadi menjelang malam grand final tepatnya pada 1 Agustus 2023.

Saat itu, pihak panitia penyelenggara menjadwalkan para finalis Miss Universe Indonesia untuk fitting baju.

Namun, di tengah-tengah agenda fitting baju, ada agenda body checking yang diselipkan.

Melissa membeberkan bahwa proses body check itu digelar di ballroom hanya ditutup dengan banner dan gantungan baju.

Kegiatan body checking ini juga dihadiri beberapa laki-laki yang membuat PKN, korban tidak nyaman.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mira Lesmana dan Riri Riza Ungkap Keresahan Industri Film Didominasi Horor

Mira Lesmana dan Riri Riza Ungkap Keresahan Industri Film Didominasi Horor

Film
Tak Ingin Terjun ke Dunia Politik, Sule: Bukan Bidangnya, Takut Salah

Tak Ingin Terjun ke Dunia Politik, Sule: Bukan Bidangnya, Takut Salah

Seleb
RM BTS Cerita Tekanan Menjadi Leader Grup Idol Populer

RM BTS Cerita Tekanan Menjadi Leader Grup Idol Populer

K-Wave
Angga Puradiredja: Can Machines Fall In Love? adalah Album Terbaik MALIQ & D’Essentials

Angga Puradiredja: Can Machines Fall In Love? adalah Album Terbaik MALIQ & D’Essentials

Musik
Angga Puradiredja Bocorkan Rahasia di Balik Lagu-lagu MALIQ & D’essentials yang Selalu Populer

Angga Puradiredja Bocorkan Rahasia di Balik Lagu-lagu MALIQ & D’essentials yang Selalu Populer

Musik
Angga Ungkap Rahasia Maliq & D'essentials Tetap Kompak Selama 22 Tahun

Angga Ungkap Rahasia Maliq & D'essentials Tetap Kompak Selama 22 Tahun

Musik
Rendy Kjaernett Kini Kuliah Jurusan Teologi

Rendy Kjaernett Kini Kuliah Jurusan Teologi

Seleb
Berangkat dari Keresahan sebagai Ayah, Eko Patrio Produseri Serial Love Daddy

Berangkat dari Keresahan sebagai Ayah, Eko Patrio Produseri Serial Love Daddy

Film
Cerita Mira Lesmana Tawari Nicholas Saputra Jadi Produser Film Rangga & Cinta

Cerita Mira Lesmana Tawari Nicholas Saputra Jadi Produser Film Rangga & Cinta

Film
Jadwal Tayang Film Saat Menghadap Tuhan

Jadwal Tayang Film Saat Menghadap Tuhan

Film
Setelah Rilis Album, Iqbaal Ramadhan Bakal Gelar Konser di Jakarta dan Tur Sumatera

Setelah Rilis Album, Iqbaal Ramadhan Bakal Gelar Konser di Jakarta dan Tur Sumatera

Musik
Angga Maliq & D’essentials Sebut Lagu Aduh Jadi Karya Paling Monumental

Angga Maliq & D’essentials Sebut Lagu Aduh Jadi Karya Paling Monumental

Musik
Menyesal Selama Ini Toleransi Kelakuan Andrew Andika, Tengku Dewi: Aku Pikir, Ya Udah Lah Namanya Cowok

Menyesal Selama Ini Toleransi Kelakuan Andrew Andika, Tengku Dewi: Aku Pikir, Ya Udah Lah Namanya Cowok

Seleb
Tak Dendam Pernah Diabaikan Lawan Main, Deva Mahenra: Ketemu Lagi, Dia Ternyata Ngefans Sitkom Gue

Tak Dendam Pernah Diabaikan Lawan Main, Deva Mahenra: Ketemu Lagi, Dia Ternyata Ngefans Sitkom Gue

Seleb
Lirik Lagu Hero, Singel Baru dari Charlie Puth

Lirik Lagu Hero, Singel Baru dari Charlie Puth

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com