Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SEVENTEEN Jadi Artis Kpop Pertama yang Sukses Jual Album Lebih dari 6 Juta Unit

Kompas.com - 05/07/2023, 20:57 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Boy group SEVENTEEN telah membuat sejarah dalam industri Kpop dengan mini album terbaru mereka, FML.

Rabu (5/7/2023), distributor album SEVENTEEN, YG PLUS, mengumumkan bahwa FML telah secara resmi terjual lebih dari 6,2 juta unit.

Album ini dirilis pada 24 April 2023. Jumlah penjualan ini menetapkan rekor baru untuk album Korea terlaris sepanjang masa.

Baca juga: Seungkwan Seventeen Akan Hiatus Sementara karena Masalah Kesehatan

Dengan capaian ini SEVENTEEN kini telah menjadi artis Kpop pertama yang menjual lebih dari 6 juta unit dari satu album. Mereka melakukannya hanya dalam waktu dua bulan.

FML sebelumnya juga mencetak rekor baru untuk penjualan minggu pertama tertinggi di antara album mana pun dalam sejarah situs penjualan Hanteo.

Lalu menjadi album dengan peringkat tertinggi SEVENTEEN di Billboard 200 pula, di mana debutnya di peringkat nomor 2.

Baca juga: Sinopsis Exclusive Fairytale, Drama China dibintangi Jun SEVENTEEN

Album FML terdiri dari enam lagu.

Dua lagu utamanya berjudul "F*ck My Life" dan "Super".

Ini merupakan mini album ke 10 Hoshi dkk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com