Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banyak Artis Terjun ke Politik, Cinta Laura Justru Tolak Tawaran Partai, Alasannya Filosofis

Kompas.com - 19/06/2023, 19:26 WIB
Andika Aditia

Penulis


KOMPAS.com – Artis peran sekaligus penyanyi Cinta Laura berbicara soal pandangannya tentang politik.

Saat diundang salah satu acara stasiun televisi swasta, Cinta Laura ditanya soal dirinya yang pernah ditawari untuk bergabung dengan salah satu partai politik tetapi malah menolaknya.

Cinta Laura kemudian menjawab, dirinya tak menutup kemungkinan kalau dirinya bisa saja terjun ke dunia politik suatu saat nanti.

Baca juga: Gaun Cinta Laura di Festival Film Cannes Cannes Terinspirasi Nyi Roro Kidul

Namun, Cinta Laura menggaris bawahi, saat ini dirinya enggan ke terjun ke politik dan menjadi bagian dari partai politik karena filosofis yang dipegangnya.

“Never say never (Jangan pernah bilang tidak akan pernah), mungkin suatu saat aku akan masuk ke politik dan jadi politisi, I don’t know (saya tidak tahu), Cuma filosofi hidup aku sekarang adalah aku tidak mau menjadi orang yang munafik,” ucap Cinta Laura dikutip dari kanal YouTube Metro TV, Senin (19/6/2023).

Landasan yang dipegang Cinta Laura ini bukan tanpa sebab.

Baca juga: Cinta Laura Bagikan Tips Rawat Kulit untuk Mencegah Penuaan Dini

Wanita kelahiran 17 Agustus 1993 ini sudah banyak punya pengalaman tak enak dengan para politisi.

Kata Cinta Laura, ia sering dibuat kecewa lantaran apa yang disampaikan politisi seringkali berbeda dengan apa yang dilakukan pada kenyataannya.

“Aku sudah sering merasa kecewa dengan sosok-sosok politik di luar sana, karena kalau berbincang secara langsung terlihat banget mereka open minded (pemikiran terbuka), intelek, dan punya value (nilai) yang disukai anak muda, tetapi pada kenyataannya, apa yang mereka lakukan secara pribadi dan publik itu jauh berbeda,” tutur Cinta Laura.

Baca juga: Cinta Laura Suarakan Stop Salahkan Korban Pelecehan Seksual

Ketika ditanya apakah akan tetap menolak masuk partai politik jika ditawari uang sampai belasan miliar, Cinta Laura menjawabnya dengan lugas.

Wanita blasteran Indonesia-Jerman ini merasa materi berlimpah bukan hal yang utama.

“Wow aku belum pernah ditawari sampai situ, tapi that’s doesn’t matter, I’m happy with my life (itu tidak masalah, saya senang dengan hidup saya), aku sudah cukup dengan apa yang aku punya,” ucap Cinta Laura.

Baca juga: Cinta Laura Merasa Sangat Tidak Percaya Diri Ketika Remaja

Diketahui, menjelang Pemilu 2024 mendatang, banyak artis yang tiba-tiba bergabung ke partai politik, sebagian besar dari mereka ingin maju menjadi caleg, sebagiannya lagi ingin maju menjadi kepala daerah dari wali kota sampai bupati.

Deretan artis yang menjadi pendatang baru di dunia politik seperti Aldi Taher, Verrel Bramasta, Uya Kuya, Once Mekel, Marcell Siahaan, Denny Cagur, Tamara Geraldine, Narji, Ely Sugigi, Vicky Prasetyo, dan masih banyak lagi.

Namun demikian, ada beberapa artis yang terjun ke politik dan moncer karier politiknya, di antaranya seperti Dede Yusuf, Deddy Mizwar, Rano Karno, dan Nurul Arifin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Wanita yang Diduga Sosok Asli Martha di Serial Baby Reindeer Muncul, Bantah Tudingan Penguntit

Wanita yang Diduga Sosok Asli Martha di Serial Baby Reindeer Muncul, Bantah Tudingan Penguntit

Film
Jadi Produser Film Horor, Deddy Corbuzier Simpan Rahasia dari Azka Corbuzier

Jadi Produser Film Horor, Deddy Corbuzier Simpan Rahasia dari Azka Corbuzier

Seleb
Muhammad Adhiyat Ungkap Kesamaan Karakternya di Dunia Nyata dengan Karakter Dilan

Muhammad Adhiyat Ungkap Kesamaan Karakternya di Dunia Nyata dengan Karakter Dilan

Film
Jadi Produser Malam Pencabut Nyawa, Deddy Corbuzier: Kalau Film Ini 'Dibully' Kelewatan

Jadi Produser Malam Pencabut Nyawa, Deddy Corbuzier: Kalau Film Ini "Dibully" Kelewatan

Film
Ammar Zoni Kembali Ajukan Permohonan Rehabilitasi di Kasus Narkoba Ketiga Kalinya

Ammar Zoni Kembali Ajukan Permohonan Rehabilitasi di Kasus Narkoba Ketiga Kalinya

Seleb
Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Film
Film Vina: Sebelum 7 Hari Capai 2 Juta Penonton, Anggy Umbara: Semoga Penuh Manfaat

Film Vina: Sebelum 7 Hari Capai 2 Juta Penonton, Anggy Umbara: Semoga Penuh Manfaat

Film
Deddy Corbuzier Debut Jadi Produser di Film Malam Pencabut Nyawa

Deddy Corbuzier Debut Jadi Produser di Film Malam Pencabut Nyawa

Film
Debut Akting di Dilan 1983: Wo Ai Ni, Ashel Eks JKT48 Ketagihan Main Film

Debut Akting di Dilan 1983: Wo Ai Ni, Ashel Eks JKT48 Ketagihan Main Film

Film
Jaga Privasi dan Kenyamanan Ji Chang Wook, Penjual Sate Tak Minta Foto Bareng dan Tanda Tangan

Jaga Privasi dan Kenyamanan Ji Chang Wook, Penjual Sate Tak Minta Foto Bareng dan Tanda Tangan

K-Wave
Sidharta Tata Ungkap Alasan Pilih Ratu Felisha sebagai Monster di Film Malam Pencabut Nyawa

Sidharta Tata Ungkap Alasan Pilih Ratu Felisha sebagai Monster di Film Malam Pencabut Nyawa

Film
Jenguk Epy Kusnandar, Karina Ranau Bungkam

Jenguk Epy Kusnandar, Karina Ranau Bungkam

Seleb
All-4-One Gelar Konser di Jakarta, Gaet Christian Bautista Jadi Openic Act

All-4-One Gelar Konser di Jakarta, Gaet Christian Bautista Jadi Openic Act

Musik
Bakal Tanggung Biaya Lahiran Mpok Alpa, Raffi Ahmad: Terserah Rumah Sakitnya Mau di Mana, yang Penting Sehat

Bakal Tanggung Biaya Lahiran Mpok Alpa, Raffi Ahmad: Terserah Rumah Sakitnya Mau di Mana, yang Penting Sehat

Seleb
Ada Adzam dan Bintang di Pernikahan Rizky Febian, Sikap Putri Delina Banjir Pujian

Ada Adzam dan Bintang di Pernikahan Rizky Febian, Sikap Putri Delina Banjir Pujian

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com