Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Film Kuasa Gelap Segera Syuting, Siap Tayang di Bioskop pada 2024

Kompas.com - 30/05/2023, 19:05 WIB
Vincentius Mario,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Film horor terbaru berjudul Kuasa Gelap siap memulai proses syuting pada akhir 2023.

Film terbaru produksi Paragon Pictures itu bercerita tentang kegiatan eksorsisme dalam gereja Katolik.

Produser film Kuasa Gelap Robert Ronny menceritakan bahwa ide film tersebut sudah ada sejak 2018 lalu.

Baca juga: Paragon Pictures Buka Open Casting untuk Pemeran Oki di Serial Oki dan Nirmala

"Ide ini sudah cukup lama, dari 2018. Saya termasuk suka film horor. Saya suka eksorsisme. Sampai saya baca, ada satu romo, eksorsis secara reguler. Saya riset, ngobrol segala macam, ternyata bisa. Gereja katolik bisa menjalankan eksorsis di seluruh dunia dengan meminta izin kepada Vatikan," kata Ronny dalam konferensi pers di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (30/5/2023).

Ronny menjelaskan bahwa Kuasa Gelap bisa disebut sangat berbeda dengan film horor lainnya di Indonesia.

"Kemudian saya bikin Paragon, dan kami mau bikin film ini karena berbeda. Film ini tentang eksorsisme Katolik dari Indonesia yang tayang di negara yang adalah mayoritas muslim," lanjut Ronny.

Baca juga: Sinopsis Suzzanna: Malam Jumat Kliwon, Remake Film Horor Lawas

Ronny memastikan film Kuasa Gelap siap tayang pada 2024.

"Tayang di bioskop, sudah pasti tahun depan. Syutingnya ingin akhir tahun ini. Kami sudah tentukan pemain, kru, dan sebagainya. Yang susah, kami satukan jam, schedule-nya itu yang susah," ungkap Ronny.

Film Kuasa Gelap dibintangi oleh Jerome Kurnia sebagai pastor muda, Lukman Sardi sebagai pastor senior, dan Astrid Tiar sebagai seorang ibu rumah tangga.

Baca juga: Sinopsis Spirit Doll, Film Horor Pertama Anya Geraldine

Ke depannya, Paragon Pictures akan mengumumkan nama cast lainnya dan sutradara yang bakal menggarap film ini.

Ronny membocorkan bahwa skrip film Kuasa Gelap sudah rampung dan tinggal menunggu eksekusi.

"Skrip sudah selesai, kami tinggal final touch aja. Skrip sudah bertahun-tahun kami godog. Setting-nya tahun sekarang. Tetap akan seram," tutup Ronny.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ternyata Sukses Besar, Lagu Mencintaimu Awalnya Dijual karena Bebi Romeo Pinjam Uang Anang Hermansyah

Ternyata Sukses Besar, Lagu Mencintaimu Awalnya Dijual karena Bebi Romeo Pinjam Uang Anang Hermansyah

Seleb
Ini Alasan Thariq Halilintar Yakin Menikahi Aaliyah Massaid

Ini Alasan Thariq Halilintar Yakin Menikahi Aaliyah Massaid

Seleb
Java Jazz Festival 2024, Panggung Petama Mahalini usai Menikah dan Nostalgia Ananda Badudu

Java Jazz Festival 2024, Panggung Petama Mahalini usai Menikah dan Nostalgia Ananda Badudu

Musik
Cantik dari Dalam Versi Nana Mirdad, Sehat Mental dan Olahraga

Cantik dari Dalam Versi Nana Mirdad, Sehat Mental dan Olahraga

Seleb
Alasan Pemerintah AS Gugat Live Nation untuk Dipisah dari Ticketmaster

Alasan Pemerintah AS Gugat Live Nation untuk Dipisah dari Ticketmaster

Musik
Deretan Momen Menarik Konser Avanged Sevenfold di Jakarta

Deretan Momen Menarik Konser Avanged Sevenfold di Jakarta

Musik
5 Momen Seru Konser CNBlue di Jakarta

5 Momen Seru Konser CNBlue di Jakarta

K-Wave
CNBLue Kembali ke Jakarta Setelah 7 Tahun, Boice Indonesia: Ini Kenangan Terbaik

CNBLue Kembali ke Jakarta Setelah 7 Tahun, Boice Indonesia: Ini Kenangan Terbaik

K-Wave
Thariq Halilintar Siapkan Lamaran Keluarga untuk Aaliyah Massaid

Thariq Halilintar Siapkan Lamaran Keluarga untuk Aaliyah Massaid

Seleb
Minta Penggemar Ajari Bahasa Gaul Jakarta, Jung Shin CNBlue: Cogil?

Minta Penggemar Ajari Bahasa Gaul Jakarta, Jung Shin CNBlue: Cogil?

K-Wave
18 Tahun Menikah, ini Tips Jaga Keharmonisan ala Nana Mirdad

18 Tahun Menikah, ini Tips Jaga Keharmonisan ala Nana Mirdad

Seleb
Avenged Sevenfold Tunaikan Janji Nostalgia Anak Warnet dalam Konser di Jakarta

Avenged Sevenfold Tunaikan Janji Nostalgia Anak Warnet dalam Konser di Jakarta

Musik
Pilih Indonesia Jadi Satu-satunya Negara di Asia untuk Tur, Avenged Sevenfold: Penontonnya Selalu Paling Banyak

Pilih Indonesia Jadi Satu-satunya Negara di Asia untuk Tur, Avenged Sevenfold: Penontonnya Selalu Paling Banyak

Musik
Tutup Konser di Jakarta, Min Hyuk CNBLUE : Butuh Waktu Lama Bertemu Kalian

Tutup Konser di Jakarta, Min Hyuk CNBLUE : Butuh Waktu Lama Bertemu Kalian

K-Wave
Konser di GBK, Avenged Sevenfold: Jakarta, Lama Kita Tak Bersua

Konser di GBK, Avenged Sevenfold: Jakarta, Lama Kita Tak Bersua

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com