Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengaku Tak Diberi Uang Bulanan Selama 17 Tahun Menikah, Inge Disebut Akan Tuntut Nafkah Lampau dari Ari Wibowo

Kompas.com - 11/05/2023, 12:08 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Inge Anugrah, istri aktor Ari Wibowo disebut akan mengajukan tuntutan nafkah lampau dari Ari Wibowo.

Tuntutan ini akan coba diajukan karena selama 17 tahun usia pernikahannya dengan Ari Wibowo, Inge mengaku tidak pernah mendapat uang bulanan.

"Jadi kami sudah coba berdiskusi, Inge tanya bisa enggak yang karena kelalaian itu didiskusikan," kata kuasa hukum Inge, Petrus Bala Patyona, dikutip dari YouTube Silet.

"Kita bilang, dalam undang-undang boleh. Ada peraturannya, bahwa kalau selama hidup bersama suami lalai tidak memberikan, maka itu bisa dihitung," lanjutnya.

Baca juga: Ngaku Tak Diberi Ari Wibowo Uang Bulanan Selama 17 Tahun Menikah, Inge Ungkap Cara Dapatkan Uang

Petrus kemudian menjelaskan tentang nafkah lampau yang akan diajukan ini.

"Dalam undang-undang itu ada yang disebut nafkah lampau," ujar Petrus.

"Nafkah lampau itu apa? Ketika terjadi perceraian di mana suami selama hidup bersama tidak pernah memberi uang pribadi," jelasnya.

Mengenai besarnya nafkah yang akan diajukan, Petrus mengatakan akan dibuat serendah mungkin.

"Kami akan mencoba mengkalkulasi," ucap Petrus.

Baca juga: Tak Punya Tabungan, Inge Anugrah Akui Tak Pernah Dapat Uang Bulanan dari Ari Wibowo

"Angkanya kita akan coba serendah mungkin, sehingga akan ketemu jumlah nominalnya berapa," imbuhnya.

Hanya saja mungkin jumlahnya terlihat besar mengingat lamanya usia pernikahan Inge dengan Ari Wibowo.

"Angkanya sudah. Memang kedengarannya besar, tapi karena sudah sekian bulan," kata Petrus.

"Coba bisa dihitung, menikah sejak 2006, sekarang gugatan didaftarkan April 2023, hampir 200 bulan. Kalau Rp 1 juta aja deh berarti Rp 200 juta, kalau kali Rp 5 juta, Rp 10 juta?" ucap Petrus lagi.

Sebelumnya, Inge mengaku bahwa suaminya itu tidak pelit. Semua kebutuhan rumah tangga dan anak-anak memang dicukupi.

Hanya saja untuk uang bulanan yang diberikan khusus pada Inge memang tidak pernah ada selama 17 tahun menikah.

"Kalau nafkah untuk keperluan sehari-hari, kebutuhan dapur, anak-anak, selalu diberi," kata Inge dikutip dari YouTube Intens Investigasi.

"(Kalau) aku secara pribadi, enggak pernah dikasih 'nih uang buat jajan kamu,' cash. Istilahnya uang bulanan, emang dari awal pernikahan emang itu enggak pernah," ujar Inge.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com