Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Anak Polisi Tabrak Pelajar hingga Tewas, Ira Riswana: Tidak Ada Intervensi Sama Sekali

Kompas.com - 03/04/2023, 19:04 WIB
Cynthia Lova,
Dian Maharani

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com- Artis Ira Riswana memastikan bahwa kecelakaan yang melibatkan anaknya, MMI pada Minggu (13/3/2023) dini hari tak ada kaitannya dengan jabatan suaminya di institusi kepolisian.

Sebagai informasi, MMI yang membawa mobil Mercedes Benz (Mercy) menabrak pelajar SMA, Syamil dan Bayu yang sedang berboncengan motor.

Akibat kecelakaan itu, Syamil meninggal di tempat kejadian perkara. Sementara, Bayu kini dalam kondisi kritis.

Baca juga: Anaknya Tabrak Pelajar hingga Tewas, Ira Riswana: Dia Benar-benar Terguncang

Ira menegaskan, suaminya, Kombes Abu Bakar Testuri yang menjabat sebagai Karo Ops Polda Nusa Tenggara Barat (NTB) tak ada sangkut pautnya dengan kasus kecelakaan ini.

“Suami saya tidak muncul bukan karena apa-apa, karena ya sebenarnya sih setelah ini kan kecelakaan ini kan tidak ada kaitannya dengan suami saya,” ujar Ira di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (3/4/2023).

Ira mengatakan, suaminya sama sekali tidak mengintervensi jalannya proses hukum.

Baca juga: Ira Rayani Riswana Bantah Anaknya Melarikan Diri Usai Tabrak Pelajar SMA hingga Tewas

“Di sini pun suami saya tidak ada intervensi sama sekali. Di sini semua yang urus saya di Jakarta,” kata Ira.

Kata Ira, kasus kecelakaan ini sudah diproses secara hukum. Bahkan, anaknya, MMI sudah diperiksa pihak kepolisian.

Ira mengatakan, ia juga sedang mengumpulkan bukti-bukti untuk menyerahkannya ke penyidik dan membuktikan bahwa kecelakaan itu tak sepenuhnya kesalahan anaknya.

“Dan sebenernya kita tinggal menunggu dari gelar perkara. Sebenarnya dari hari kedua, kalau dibilang tidak ada upaya polisi, itu bohong. Karena dari hari kedua pun anak aku udah di BAI (Berita Acara Interview), saksi saksi semua udah di BAI, bukti bukti pun sudah ada,” ucap Ira.

“Ini terbuka kok, kami tidak menutup-nutupi. Ada institusi Polri yang harus kami jaga. Memang sebenarnya enggak ada hubungannya sama ini, ini hanya anak polisi. Kecuali memang polisinya yang menabrak ya, tapi ini enggak,” tutur Ira.

Sebagaimana diketahui, anak dari Ira, MMI sedang mengendarai mobil Mercy dari arah kawasan Mampang usai pulang dari kantor temannya pada Minggu (12/3/2023) dini hari.

Setelah asyik berkendara, tiba-tiba motor yang ditumpangi Bayu dan Syamil diduga menerobos lampu merah dari arah Cilandak hingga membuatnya tertabrak oleh mobil MMI.

Kecelakaan itu membuat Syamil tewas. Sementara, Bayu dalam kondisi kritis kini dirawat di rumah sakit RSUD Pasar Minggu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com