JAKARTA, KOMPAS.com - Eclipse of the Heart adalah drama Thailand terbaru yang akan tayang tahun ini dengan mengusung genre romantis, misteri, dan thriller.
Drama ini diadaptasi dari sebuah novel dengan judul Tai Ngao Tawan karya Piyaphon Sakkasem.
Disutradarai oleh Oat Voravudh Niyomsap, drama inidapat Anda saksikan di Viu mulai hari ini (30/03/2023).
Baca juga: Sinopsis Blue Bayou, Seniman Tato yang Terancam Dideportasi
Drama ini terdiri dari 20 episode dengan durasi tayang masing-masing episodenya adalah 70 menit.
Eclipse of the Heart berhasil menggandeng Mark Prin dan Bow Maylada yang akan menjadi pemeran utama.
Baca juga: Sinopsis Transatlantic, Perjalanan Jurnalis Amerika Menyelamatkan Warga Prancis
Drama Eclipse of the Heart menceritakan kisah hidup Pareena (Bow Maylada) yang sangat sempurna dan indah hingga kematian sang ayah.
Setelah kematian ayahnya, Pareena menemukan sesuatu yang janggal dengan kematian ayahnya.
Baca juga: Sinopsis The Hurricane Heist, Aksi Perampokan di Tengah Ancaman Badai
Hal ini pun mendorong Pareena untuk mengungkapkan misteri tersebut demi kehormatan ayahnya.
Dalam proses pengungkapannya, Pareena belajar bahwa manusia bisa menunjukkan kepribadian yang berbeda di depan orang lain.
Baca juga: Sinopsis Scum Wish, Menjalin Hubungan Palsu Akibat Cinta Tak Berbalas
Pareena juga melihat itu dalam diri Korn (Mark Prin), yang berperilaku sebagai pemberontak dan selalu menjadi saudara laki-laki yang sempurna.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.