Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/03/2023, 17:47 WIB
|
Editor Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Isyana Sarasvati akhirnya bisa mengikuti dance Darari Challenge bersama dua member boy group TREASURE.

Lewat unggahan Instagram, Isyana tampak melakukan koreografi lagu Darari bareng Asahi dan Junkyu.

Video reels itu diawali dengan gambaran saat dia melakukan "Darari Challenge" bareng suaminya, Rayhan Madrita.

"Bikin di rumah beribu kali take sampai suami disuruh ikut. Dan tetap malu post karena waktu itu belum mulai les dance, masih tahun 2022 bulan Mei ini," tulis Isyana dikutip dari akun @isyanasarasvati, Selasa (21/3/2023).

Baca juga: DARARI Viral di TikTok, TREASURE Umumkan Tanggal Rilis Music Video-nya

Video itu lalu dikomplasikan Isyana dengan video setelah bertemu kedua member TREASURE.

"TO THISS... AAA PINGSAN," lanjut Isyana.

Isyana terlihat sangat bahagia. Dia mengaku sama sekali tak pernah membayangkan bisa membuat konten bareng para member TREASURE.

"Never thought of covering this song with the actual artists! Wah, thankyou Asahi and Junkyu!" tulis Isyana Sarasvati.

Baca juga: Cerita Aida Fitri tentang Koreografi Darari Buatannya Digunakan TREASURE

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Isyana Sarasvati (@isyanasarasvati)

"Darari" merupakan salah satu lagu terkenal dari boy group asuhan YG Entertainment, TREASURE.

Lagu tersebut menjadi bagian dari album The Second Step: Chapter One yang dirilis pada Februari 2022.

Tiga bulan kemudian atau pada Mei, koreografi "Darari" menjadi viral dan menjadi sebuah tantangan.

Ternyata koreografi "Darari Challenge" merupakan ciptaan Aida Fitri, seorang Teume (sebutan bagi fans TREASURE) asal Indonesia.

Baca juga: Setelah Koreografinya Dipakai, Aida Fitri Ingin Dance Darari Bareng TREASURE

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com