Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Rapper Takeoff Tewas Ditembak di Depan Pamannya

Kompas.com - 02/11/2022, 08:52 WIB
Vincentius Mario,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rapper Takeoff tewas ditembak di arena bowling pusat kota Houston Selasa (1/11/2022) waktu setempat.

Takeoff diketahui adalah salah satu anggota grup rap Migos.

Selain itu, takeoff merupakan sepupu dari rapper Offset. Berikut rangkuman Kompas.com:

1. Anggota grup Migos

Migos beranggotakan Takeoff, pamannya yang bernama Quavo, dan Offset.

Baca juga: [POPULER HYPE] Ucapan Duka Mawar de Jongh untuk Lee Ji Han | Rapper Takeoff Tewas Ditembak

Grup musik asal Georgia itu telah merilis musik selama hampir 15 tahun.

Namun, rilisan baru dan materi promosi mengindikasikan keduanya bakal berjalan tanpa Offset.

Takeoff mulai bermusik dengan Quavo dan Offset pada 2008 dengan nama kolektif Polo Club.

2. Kronologi

Kejadian penembakan bermula ketika rapper bernama asli Kirshnik Khari Ball itu hadir dalam pesta privat di 810 Biliar & Bowling.

Baca juga: Kronologi Rapper Takeoff Migos Tewas Ditembak di Houston

Takeoff datang bersama anggota Migos lainnya, yakni pamannya sendiri yang bernama Quavo.

Pertengkaran kemudian terjadi di 810 Biliar & Bowling sekitar pukul 2.30 dini hari waktu setempat.

Petugas dari Departemen Kepolisian Houston tiba di tempat kejadian usai Takeoff ditembak.

Mereka melihat ada kerumunan orang yang sedang menolong seorang pria dengan luka tembak parah.

Baca juga: Rapper Takeoff Migos Tewas Ditembak di Houston

3. Dipastikan meninggal dunia

Kematian sepupu dari Offset itu dikonfirmasi oleh perwakilan terdekat keluarga yang enggan disebutkan namanya dalam berita.

Saat datang ke lokasi, polisi menemukan satu orang yang diidentifikasi sebagai pria kulit hitam berusia 20-an menderita luka tembak di kepala.

Sementara, Quavo tidak terluka dalam insiden itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com