Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dituding Mendepak Momo, Geisha: Momo Sudah Diinfokan

Kompas.com - 13/09/2022, 08:30 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Grup band Geisha angkat bicara terkait ramainya kabar yang menyebut mereka telah mendepak Momo, mantan vokalis mereka dari Geisha.

Tudingan itu ramai dan membuat Geisha mendapat banyak cibiran. 

Lewat akun media sosial Geisha Indonesia, Nard dan Dhan buka suara dan menjawab tudingan-tudingan tersebut.

"Tentang statement Geisha secara official tidak melakukan pemberitahuan terkait pergantian vokalis, hal tersebut tidak benar adanya," kata Dhan di akun @geishaindonesia.

Dhan lantas menceritakan bahwa pada April 2018, mereka dan pihak manajemen telah menemui Momo secara langsung di Malang untuk berpamitan.

Baca juga: Momo Mengaku Tak Pernah Tahu Alasan Didepak dari Geisha

"Ke Malang untuk 'permisi' ke Momo melanjutkan perjuangan Geisha dengan vokalis baru," kata Dhan.

"Itu juga dibuktikan dengan adanya foto bersama di Malang," lanjutnya.

Terkait pengakuan Momo yang mengaku tidak tahu ada vokalis baru Geisha, Dhan juga mengatakan bahwa mereka sudah memberitahu tentang hal itu pada Momo.

"Pada proses pencarian vokalis baru, Momo sudah diinfokan, pada saat rilis 'Kering Air Mataku' di bulan Juli 2018, yang mana menjadi singel pertama Geisha dengan vokalis baru, kami berkomunikasi dengan Momo," ucap Dhan.

Baca juga: Geisha Ganti Vokalis Tanpa Beritahu Momo, Widi Vierratale: Sekarang Mereka Jadi Apa?

Bahkan menurut pengakuan Dhan, saat itu Momo juga mengirimkan dukungan melalui voice note.

"Di bulan April 2019, pada saat Geisha perform di kota Malang, kami berkunjung ke rumah Momo," imbuhnya.

Dengan beberapa bukti itu, Dhan meyakini bahwa mereka dan pihak manajemen telah memberitahu Momo dan tidak ada masalah dengan Momo.

"Kami tekankan, terkait pergantian vokalis, kami sudah melakukan pemberitahuan ke Momo, kalau cara yang kami lakukan ternyata tidak sesuai dengan ekspektasi Momo, kami rasa itu beda persoalan," ucap Dhan.

"Dan tidak bisa dijadikan statement bahwa Geisha mendepak Momo begitu saja. Karena segala keputusan yang diambil melalui diskusi dan kesepakatan bersama," sambung Dhan.

Menurut Dhan, sampai saat ini Momo juga masih menerima bagian dari off air Geisha.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com