Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

126 Line Up Musisi Lintas Genre dan Generasi Meriahkan Synchronize Festival 2022

Kompas.com - 10/08/2022, 18:56 WIB
Firda Janati,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pagelaran musik Synchronize Festival 2022 akan dimeriahkan oleh 126 musisi penampil lintas genre dan lintas generasi.

Aldila Karina selaku Communications Director Synchronize Fest mengungkapkan, pagelaran tahun ini memang banyak perubahan dan perkembangan.

"Secara line up lokal lebih vokal. Dalam pemilihan line up, kita punya empat pilar," ujar Aldila Karina selaku Communications Director Synchronize Fest saat konferensi pers di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (10/8/2022).

Baca juga: Synchronize Festival 2022 Siap Digelar, Usung Tema Lokal Lebih Vokal

Empat pilar tersebut adalah Legendary, Popular, Penampil Khusus dan The New Emergy Artist.

"(The New Emergy Artist) Nama baru yang belum pernah tampil, yang belum pernah tampil ada banyak sekali, pokoknya banyak banget line up terbaru, enggak itu itu aja," papar Aldila.

Synchronize Festival 2022 baru mengumumkan line up musisi penampil pada hari ini. David Karto selaku Festival Director menjelaskan alasannya.

"Pertimbangannya kita tahu ya, kita semua masih beradaptasi jadi kita pikir tidak harus terburu buru untuk mengumumkan line up musisi," ujar David Karto selaku Founder sekaligus Festival Director dari Synchronize Fest.

Baca juga: Tampil di Synchronize Festival 2019, Band Wali Siap Beri Kejutan

"Di 2022 awal masih menerka-nerka apa yang terjadi. Masih cukup abu-abu buat kami. Jadi step by step," tambah David.

Adapun 126 musisi penampil ada Agnez Mo, Ahmad Band, Cokelat, Potret, Kahitna, Radja, Deadsquad feat. Isyana Sarasvati, Erwin Gutawa & 3Diva (Krisdayanti, Titi DJ, Ruth Sahanaya) adalah beberapa nama besar yang bakal tampil Istimewa di Synchronize Festival 2022.

Selain nama-nama tersebut di atas, masih ada ratusan penampil lagi yang telah dikonfirmasi menjadi bagian dari perayaan Synchronize Fest.

Sederet nama-nama tersebut ialah Denny Caknan, David Bayu, Alam Mbah Dukun, President Jancukers allas Sujiwo Tejo, Senyawa, Gabber Modus operandi, Voice of Baceprot, OM New Pallapa, The Groove Bersama Rieka Roslan.

Baca juga: Hadir Lagi, Synchronize Festival 2019 Akan Digelar Oktober

Spesialnya ada juga penampilan Yuke Sampurna dan Ali Akbar yang merayakan 25 tahun, serta penampilan spesial Payung Teduh X Pusakata pertama kali dalam satu panggung.

Sementara itu, berbagai proyek kolaborasi musik secara khusus juga telah dipersiapkan untuk memeriahkan Synchronize Festival 2022.

Antara lain Dipha Barus bersama Bahana Bintang, Orkestra Nasida Ria Bersama Tiut Nyak Deviana, Jhonny Iskandar bersama Orkes Nunung Cs.

Down For Life X Gondrong Gunarto akan menampilkan kolaborasi musik metal dengan gamelan Proyek supergroup yang digagas oleh Synchronize Fest yang menampilkan Oslo Ibranim, Echoes, Bilal Indralaya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadi Produser Film Horor, Deddy Corbuzier Simpan Rahasia dari Azka Corbuzier

Jadi Produser Film Horor, Deddy Corbuzier Simpan Rahasia dari Azka Corbuzier

Seleb
Muhammad Adhiyat Ungkap Kesamaan Karakternya di Dunia Nyata dengan Karakter Dilan

Muhammad Adhiyat Ungkap Kesamaan Karakternya di Dunia Nyata dengan Karakter Dilan

Film
Jadi Produser Malam Pencabut Nyawa, Deddy Corbuzier: Kalau Film Ini 'Dibully' Kelewatan

Jadi Produser Malam Pencabut Nyawa, Deddy Corbuzier: Kalau Film Ini "Dibully" Kelewatan

Film
Ammar Zoni Kembali Ajukan Permohonan Rehabilitasi di Kasus Narkoba Ketiga Kalinya

Ammar Zoni Kembali Ajukan Permohonan Rehabilitasi di Kasus Narkoba Ketiga Kalinya

Seleb
Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Film
Film Vina: Sebelum 7 Hari Capai 2 Juta Penonton, Anggy Umbara: Semoga Penuh Manfaat

Film Vina: Sebelum 7 Hari Capai 2 Juta Penonton, Anggy Umbara: Semoga Penuh Manfaat

Film
Deddy Corbuzier Debut Jadi Produser di Film Malam Pencabut Nyawa

Deddy Corbuzier Debut Jadi Produser di Film Malam Pencabut Nyawa

Film
Debut Akting di Dilan 1983: Wo Ai Ni, Ashel Eks JKT48 Ketagihan Main Film

Debut Akting di Dilan 1983: Wo Ai Ni, Ashel Eks JKT48 Ketagihan Main Film

Film
Jaga Privasi dan Kenyamanan Ji Chang Wook, Penjual Sate Tak Minta Foto Bareng dan Tanda Tangan

Jaga Privasi dan Kenyamanan Ji Chang Wook, Penjual Sate Tak Minta Foto Bareng dan Tanda Tangan

K-Wave
Sidharta Tata Ungkap Alasan Pilih Ratu Felisha sebagai Monster di Film Malam Pencabut Nyawa

Sidharta Tata Ungkap Alasan Pilih Ratu Felisha sebagai Monster di Film Malam Pencabut Nyawa

Film
Jenguk Epy Kusnandar, Karina Ranau Bungkam

Jenguk Epy Kusnandar, Karina Ranau Bungkam

Seleb
All-4-One Gelar Konser di Jakarta, Gaet Christian Bautista Jadi Openic Act

All-4-One Gelar Konser di Jakarta, Gaet Christian Bautista Jadi Openic Act

Musik
Bakal Tanggung Biaya Lahiran Mpok Alpa, Raffi Ahmad: Terserah Rumah Sakitnya Mau di Mana, yang Penting Sehat

Bakal Tanggung Biaya Lahiran Mpok Alpa, Raffi Ahmad: Terserah Rumah Sakitnya Mau di Mana, yang Penting Sehat

Seleb
Ada Adzam dan Bintang di Pernikahan Rizky Febian, Sikap Putri Delina Banjir Pujian

Ada Adzam dan Bintang di Pernikahan Rizky Febian, Sikap Putri Delina Banjir Pujian

Seleb
Lirik Lagu No Shade At Pitti, Lagu Baru dari The Chainsmokers

Lirik Lagu No Shade At Pitti, Lagu Baru dari The Chainsmokers

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com