Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Aida Saskia Idap Kanker Payudara Stadium 3 hingga Cemaskan Anak-anaknya

Kompas.com - 02/05/2022, 06:21 WIB
Cynthia Lova,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

Selain itu, Aida juga tak nafsu makan dan minum. Bahkan, rambutnya kini sudah habis. Ia menutupi kepalanya yang saat ini plontos dengan topi kupluk.

Baca juga: Unggah Foto dengan Kepala Pelontos, Aida Saskia Berharap Publik Menerimanya

Cemaskan anak-anaknya

Kondisinya yang demikian, diakui Aida Saksia membuatnya sempat merasa cemas.

“Rasa takut (meninggal dunia) pasti ada ya mbak. Apalagi anak-anak masih kecil. Dia cuma punya aku, enggak punya siapa-siapa,” ujar Aida.

Aida Saskia memikirkan siapa yang akan mengurus anak-anaknya apabila kemungkinan terburuk terjadi padanya.

Namun, di balik ketakutan dan kecemasannya, anak-anaknyalah yang menguatkan dirinya melawan kanker itu.

Mantan istri Mahendra Pramadiyo ini menyebut bahwa anak-anaknya merupakan sumber kekuatannya.

Baca juga: Idap Kanker Payudara Stadiun 3, Aida Saskia Sempat Cemaskan Anak-anaknya

Ucapkan terima kasih

Tak hanya anak-anaknya, Aida Saskia mengatakan, keluarga juga menguatkan dirinya untuk melawan penyakitnya.

Sahabatnya yang bernama Putri juga ikut mendampinginya saat menjalani kemoterapi.

Aida Saskia berterima kasih ke keluarga dan sahabatnya itu yang selalu mendukungnya untuk sembuh.

“Terima kasih Kakak Putri yang selalu (menemani). Mungkin teman-temanku enggak ada yang menemani aku, beliau itu yang selalu kuat dan men-support aku. Terima kasih ya Putri,” ucap Aida.

“Buat papa mama juga terima kasih untuk bantuannya. Adik-adik juga,” tutur Aida Saskia lagi.

Baca juga: Penampilan Aida Saskia Kini Setelah Divonis Kanker Payudara Stadium 3

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com