Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Review Film Yuni, Remaja yang Terkurung dalam Budaya Patriarki

Kompas.com - Diperbarui 21/12/2022, 18:17 WIB
Revi C. Rantung,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Film YUNI merupakan salah satu film yang paling ditunggu-tunggu.

Apalagi, film karya sutradara Kamila Andini sukses mendapat banyak penghargaan, seperti di Festival Film Internasional Toronto serta masuk dalam seleksi Oscar 2020, dan panen 14 nominasi Piala Citra termasuk Film Terbaik.

Selain itu, untuk Arawinda Kirana yang berperan sebagai Yuni juga mendapat penghargaan di sebuah Festival di Los Angeles yang bernama Asian World Film Festival 2021.

Di Tanah Air, film YUNI tayang mulai hari ini, Kamis (9/12/2021).

Sinopsis film Yuni

Film karya sutradara Kamila Andini ini berkisah tentang seorang remaja perempuan bernama Yuni (Arawinda Kirana) yang tengah menempuh pendidikan di sekolah.

Namun, Yuni sebentar lagi akan lulus dan berniat melanjutkan pendidikan ke bangku kuliah.

Yuni merupakan siswi yang pintar sehingga kepintarannya dilirik oleh Ibu Lies (Marissa Anita) yang mencoba membantunya melanjutkan ke bangku kuliah dengan beasiswa.

Sebagai informasi, Yuni juga menyukai warna ungu. Saking sukanya dengan warna tersebut, ia suka mengambil barang orang lain yang berwarna ungu.

Baca juga: Langsung Terima Tawaran Film YUNI, Kevin Ardilova: Gue Ngefans Kamila Andini

Sayangnya, dalam pelajaran Bahasa Indonesia, Yuni tidak mendapat nilai bagus sehingga banyak mendapat tugas dari Pak Damar (Dimas Aditya).

Dari situ Yuni mendapat bantuan dari adik kelasnya yang bernama Yoga (Kevin Ardilova). Dan diam-diam Yoga menganggumi sosok Yuni.

Sosok Yuni rupanya menjadi daya tarik khusus oleh beberapa pria. Bahkan, ia sampai dilamar oleh dua orang pria.

Mitosnya, jika menolak lamaran tersebut jodohnya akan jauh.

Hal inilah yang membuat Yuni semakin dilema, apakah dia akan melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi atau memilih untuk menikah di usia dini.

Baca juga: 4 Fakta Menarik YUNI, Film Pemenang Platform Prize di TIFF 2021

Apalagi, Yuni berkaca dari sahabatnya yang bernama Suci (Asmara Abigail) yang punya trauma tersendiri tentang pernikahan.

Suci merupakan janda yang mendapat korban KDRT sehingga memilih untuk pisah.

Halaman:

Terkini Lainnya

Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Seleb
Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Seleb
Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Film
Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Seleb
Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Seleb
Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Seleb
Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Film
Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Film
Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Seleb
Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

K-Wave
Polisi Sebut Epy Kusnandar Ditangkap Bersama Temannya Sesama Artis

Polisi Sebut Epy Kusnandar Ditangkap Bersama Temannya Sesama Artis

Seleb
Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar Masih Sempat Live TikTok sampai Tengah Malam

Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar Masih Sempat Live TikTok sampai Tengah Malam

Seleb
Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar dan OM PMR Sudah Jadwalkan Reuni Perdana

Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar dan OM PMR Sudah Jadwalkan Reuni Perdana

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com