Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keseruan Konser BTS di LA, V Berkostum Squid Game dan Kejutan Ulang Tahun Jin

Kompas.com - 05/12/2021, 11:04 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Konser BTS bertajuk Permision to Dance On Stage yang digelar di SoFi Stadium, Los Angeles, Amerika Serikat, telah selesai.

Konser tersebut berlangsung selama empat hari, pada 27 dan 28 November serta 1 dan 2 Desember 2021.

Konser tersebut berlangsung meriah dengan banyaknya ARMY (nama penggemar BTS) dari berbagai belahan dunia yang ikut menonton.

Antusiasme ARMY untuk menonton konser boy group idola mereka itu terbukti dengan ludesnya tiket konser dalam waktu cepat.

Baca juga: Cetak Sejarah, BTS Raup Ratusan Miliar dari 4 Hari Konser di LA

Bahkan, ARMY juga menyiapkan proyek khusus bagi Jin BTS sebelum hari bahagia anggota tertua BTS itu tiba.

Berikut serba-serbi keseruan konser BTS, seperti dirangkum Kompas.com.

Tiket ludes terjual

Boy group beranggotakan tujuh orang ini berhasil mencetak sejarah sebagai artis pertama yang menjual habis tiket konser selama empat hari di SoFi Stadium, LA.

" BTS menjual empat pertunjukan untuk pertama kalinya dalam sejarah Stadion SoFi. Konser ini mencapai penjualan tiket tertinggi di antara konser yang diadakan oleh satu band atau artis di SoFi Stadium," kata Christy Castillo Butcher selaku Wakil Presiden Senior Pemrograman SoFi Stadium, dikutip dari HELLOKPOP, Kamis (2/11/2021).

Baca juga: Cetak Rekor Baru, BTS Jual Habis Tiket 4 Hari Konser di SoFi Stadium

Stadion SoFi berkapasitas 100.000 tempat duduk, namun konser BTS hanya menyediakan 50.000 kursi karena  adanya layar besar ditempatkan di belakang panggung.

Konser tersebut juga disiarkan secara langsung di YouTube Theatre dengan kapasitas 6.400 tiket.

V pakai kostum Squid Game

Ada yang menarik perhatian ARMY pada konser hari ketiga, V BTS terlihat mengenakan kostum karakter dalam serial Korea Selatan yang tengah digandrungi, Squid Game.

Pemilik nama asli Kim Taehyung itu mengenakan jumpsuit merah lengkap dengan topeng bergambar persegi.

Baca juga: Intip Penampilan V BTS Kenakan Kostum Squid Game pada Hari Terakhir Konser Permission to Dance On Stage

Tidak pernah gagal menghidupkan suasanya, V BTS berhasil membuat ARMY gembira.

Apalagi, saat membuka topeng wajahnya, penggemar langsung histeris dengan paras tampan V.

Sempat ada sedikit insiden saat V tidak sengaja menjatuhkan mikrofon dan mengenai lututnya.

Akan tetapi, V tetap terlihat semangat dan lincah menari di atas panggung.

Baca juga: Dapat Kejutan Ulang Tahun dari ARMY Saat Konser PTD On Stage, Jin BTS Terharu

Jin dapat kejutan ultah

Jin BTS tahun ke-29 atau 30 tahun usia Korea Selatan pada 4 Desember 2021.

Sebelum hari bahagianya datang, V mendapat kejutan spesial dari ARMY pada hari keempat atau hari terakhir konser, Kamis (2/12/2021) waktu setempat.

ARMY yang hadir di SoFi Stadium kompak berpartisipasi dalam proyek #MoonForJinLA.

Proyek tersebut ditandai dengan munculnya ARMY Bomb bercahaya bulan serta tulisan nama "Jin" dalam huruf Korea.

Baca juga: Hadiri Konser BTS, Halsey Langsung Trending di Twitter

Melihat ARMY merayakan ulang tahunnya langsung di konser offline pertama BTS, mata Jin tampak berkaca-kaca.

Jin mengaku malu memakai aksesori imut karena sudah berusia 30 tahun. Sebagai informasi, menjelang akhir konser itu, Jin memasang boneka RJ di kepalanya.

Namun, Jin tetap ingin melakukan hal-hal imut itu demi penggemar.

"Ini memalukan, tapi saya pikir saya akan terus memikirkan hal-hal baru yang bisa saya lakukan. Saya ingin mengucapkan terima kasih karena kalian selalu membuat saya percaya diri. Aku mencintaimu ARMY. Terima kasih," kata Jin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Billy Idol Putuskan Berhenti Jadi Pecandu Narkoba, Sekarang Sadar Sepenuhnya

Billy Idol Putuskan Berhenti Jadi Pecandu Narkoba, Sekarang Sadar Sepenuhnya

Seleb
Sinopsis Suburbicon, Matt Damon yang Berusaha Bongkar Penyebab Kematian Sang Istri

Sinopsis Suburbicon, Matt Damon yang Berusaha Bongkar Penyebab Kematian Sang Istri

Film
Stephanie Poetri, Anak Titi DJ, Umumkan Telah Bertunangan

Stephanie Poetri, Anak Titi DJ, Umumkan Telah Bertunangan

Seleb
Cerita Anwar Fuady Kenal Pertama Kali dengan Wiwiet Tatung

Cerita Anwar Fuady Kenal Pertama Kali dengan Wiwiet Tatung

Seleb
Anwar Fuady Ungkap Alasan Yakin Menikah dengan Wiwiet Tatung

Anwar Fuady Ungkap Alasan Yakin Menikah dengan Wiwiet Tatung

Seleb
Anwar Fuady Sudah Dapat Restu Anak-anak untuk Menikah

Anwar Fuady Sudah Dapat Restu Anak-anak untuk Menikah

Seleb
Anwar Fuady Akan Gelar Lamaran Sebelum Menikah Lagi di Usia 77 Tahun

Anwar Fuady Akan Gelar Lamaran Sebelum Menikah Lagi di Usia 77 Tahun

Seleb
Klarifikasi Sarwendah Setelah Dikabarkan Gugat Ruben Onsu ke PN Jakarta Selatan

Klarifikasi Sarwendah Setelah Dikabarkan Gugat Ruben Onsu ke PN Jakarta Selatan

Seleb
5 Fakta Ria Ricis dan Teuku Ryan Resmi Bercerai Setelah 3 Tahun Menikah

5 Fakta Ria Ricis dan Teuku Ryan Resmi Bercerai Setelah 3 Tahun Menikah

Seleb
Queen of Tears Tamat, Kim Ji Won Adakan Fan Meeting Perdana Setelah 14 Tahun Berkarier

Queen of Tears Tamat, Kim Ji Won Adakan Fan Meeting Perdana Setelah 14 Tahun Berkarier

K-Wave
Kembali ke Jakarta, DAY6 Sapa My Day Lewat Fansign Mini Album Fourever

Kembali ke Jakarta, DAY6 Sapa My Day Lewat Fansign Mini Album Fourever

K-Wave
Film Di Ambang Kematian Tayang di Bioskop Rusia, Kereta Berdarah Diputar di Far East Film Festival 2024

Film Di Ambang Kematian Tayang di Bioskop Rusia, Kereta Berdarah Diputar di Far East Film Festival 2024

Film
Ungkap Dalaman Dunia Artis, Denny Cagur: Bahkan Persaingan antara Penonton Bayaran Pun Ada

Ungkap Dalaman Dunia Artis, Denny Cagur: Bahkan Persaingan antara Penonton Bayaran Pun Ada

Seleb
Denny Cagur Akui Popularitasnya Jadi Modal Penting Saat Maju Caleg

Denny Cagur Akui Popularitasnya Jadi Modal Penting Saat Maju Caleg

Seleb
Terpilih Jadi Anggota DPR, Denny Cagur: Alhamdulillah, Terjun ke 183 Titik Enggak Sia-sia

Terpilih Jadi Anggota DPR, Denny Cagur: Alhamdulillah, Terjun ke 183 Titik Enggak Sia-sia

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com