JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Angga Yunanda dipasangkan dengan Putri Marino dalam film Cinta Pertama, Kedua dan Ketiga karya sutradara Gina S Noer.
Dalam trailer film itu, terdapat beberapa adegan mesra antara Angga dan Putri Marino.
Disinggung ihwal adegan tersebut, Angga Yunanda menjawab dengan santai.
Baca juga: Cara Angga Yunanda Bangun Chemistry dengan Putri Marino untuk Cinta Pertama, Kedua dan Ketiga
Dia berujar bahwa segala adegan memang sudah dipersiapkan secara matang.
“Beruntungnya kami punya pre-production yang panjang, walaupun kami mengawali proses syuting di awal pandemi, tapi itu semua menjadi pengalaman yang baik sih buat aku,” kata Angga Yunanda saat jumpa pers di Epicentrum kawasan Jakarta Selatan, Senin (8/11/2021).
“Proses syutingnya, reading, pre-production-nya itu panjang dan itu bikin kami matang dalam proses syutingnya. Pas syuting jadi ngalir banget,” lanjutnya.
Baca juga: Kesan Angga Yunanda Adu Akting dengan Putri Marino di Cinta Pertama, Kedua dan Ketiga
Angga juga merasa senang untuk pertama kalinya bisa berakting dengan aktris yang pernah menyabet Piala Citra kategori Pemeran Utama Wanita Terbaik pada 2017 lewat film Posesif itu.
Angga justru banyak mengambil pelajaran dalam hal berakting.
“Kerja sama bareng Putri pastinya jadi pengalaman yang sangat menyenangkan dan bersyukur banget bisa dipertemukan di sini,” ucap Angga Yunanda.
Baca juga: Momen Mengesankan bagi Angga Yunanda dan Caitlin Selama Syuting The Watcher
“Putri sangat menyenangkan orangnya, luar biasa juga sebagai partner. Aku juga banyak belajar bisa berkolaborasi di sini jadi hal yang sangat aku syukuri sih,” tambahnya.
Selain Angga Yunanda dan Putri Marino, beberapa aktor terkenal juga turut terlibat dalam film ini, seperti Slamet Rahardjo, Ira Wibowo, Widi Mulia dan masih banyak lagi.
Film Cinta Pertama, Kedua dan Ketiga karya Gina S Noer baru akan tayang pada 6 Januari 2022.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.