Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rachel Vennya Akui Ganti Warna Mobil Bernopol RFS dan Bayar Pajak Usai Viral

Kompas.com - 27/10/2021, 07:01 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

"Iya (sudah bayar). Memang, pada 23 Agustus 2021 pajaknya tahunan sudah habis. Nah, itu sudah kami perpanjang sampai dengan 23 Agustus 2022," kata Argo.

Pada hari tersebut, Rachel Vennya seharusnya menjalani pemeriksaan di Ditlantas Polda Metro Jaya.

Tetapi, perempuan yang akrab disapa Buna itu tidak hadir karena alasan tertentu dan pemeriksaan dijadwalkan ulang pada keesokan harinya.

"Nah, itu kemarin ya (dibayarnya). Mungkin karena viral atau bagaimana, makanya langsung dibayar," ujar Argo.

Baca juga: Gara-gara Viral, Rachel Vennya Langsung Bayar Pajak Mobil Pelat RFS

Nopol RFS

Argo menjelaskan, untuk plat bernopol RFS yang disebut-sebut milik pejabat sipil itu rupanya bisa dimiliki oleh masyarakat.

Dalam kasus Rachel Vennya, mobil bernomor polisi B 139 RFS itu tidak dipunyai pejabat sipil karena hanya memiliki kombinasi tiga angka, yakni 139.

Argo mengungkapkan, untuk pejabat sipil, pelat nomor yang tertera harus memiliki empat kombinasi angka.

"Tapi pelat bantuan ini tidak semua orang bisa memiliki karena ada mekanisme dari instansi kepada Kapolda," ucap Argo.

Lalu, Argo mengungkapkan bagaimana Rachel Vennya bisa memiliki pelat RFS.

Masih dalam pemeriksaan, Rachel Vennya mengaku, ia meminta bantuan kepada salah satu temannya untuk proses pembuatan pelat RFS secara prosedural.

Baca juga: Ini Alasan Rachel Vennya Ganti Warna Mobil RFS dari Putih Jadi Hitam

"Secara legalitas, mobil tersebut sah, terdaftar di Samsat Polda Metro Jaya. Dalam pembuatan nomor polisi tersebut, saudari RV membayar PNBP sesuai dengan PP Nomor 60 Tahun 2016, sebesar Rp 7,5 juta," ungkap Argo.

Denda dan penyitaan

Dalam kasus ini, Rachel Vennya yang sudah mengubah warna mobil tanpa pemberitahuan kepada pihak kepolisian dijerat Pasal 288 Ayat 1 Undang Undang RI Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Umum.

Oleh karena itu, polisi mengenakan denda kepada Rachel Vennya senilai Rp 500.000 dan penyitaan mobil Toyota Alphard 2.5 G AT bernomor polisi B 139 RFS tersebut.

"Kami sudah melakukan penilangan dengan denda Rp 500.000. Tentunya harus menunggu proses sidang selama 14 hari supaya kendaraan bisa diambil," kata Argo.

"Sedangkan untuk pajak sendiri, kalau ada keterlambatan, itu kena denda. Tapi, denda itu ranahnya Dispenda," jelas Argo melanjutkan.

Baca juga: Polisi Sita Mobil Milik Rachel Vennya Bernopol RFS dan Kenakan Denda Rp 500.000

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

1 Bulan Tayang, Film TAOL Sudah Kantongi 1.000.648 Penonton

1 Bulan Tayang, Film TAOL Sudah Kantongi 1.000.648 Penonton

Film
NIKI Jadi Penyanyi Pertama Indonesia yang Diundang Jimmy Kimmel Live

NIKI Jadi Penyanyi Pertama Indonesia yang Diundang Jimmy Kimmel Live

Musik
NewJeans Menyuarakan Dukungan untuk CEO ADOR Min Hee Jin

NewJeans Menyuarakan Dukungan untuk CEO ADOR Min Hee Jin

K-Wave
Godzilla Minus One Sekarang Streaming di Netflix

Godzilla Minus One Sekarang Streaming di Netflix

Film
Ulang Tahun ke-17, Fajar Sadboy Ingin Series Pay Later Makin Booming

Ulang Tahun ke-17, Fajar Sadboy Ingin Series Pay Later Makin Booming

Film
Stray Kids, ITZY hingga NMIXX Akan Tampil di Konser K-Wave Hari Ini

Stray Kids, ITZY hingga NMIXX Akan Tampil di Konser K-Wave Hari Ini

K-Wave
Cerita Opie Kumis Rumahnya Didatangi Tentara karena Dialog Teater, tapi Akhirnya Jadi Sahabat

Cerita Opie Kumis Rumahnya Didatangi Tentara karena Dialog Teater, tapi Akhirnya Jadi Sahabat

Seleb
Banjir Tawaran Usai Video Cover-nya Viral, Tri Adinata Tetap Setia Jadi Guru Musik

Banjir Tawaran Usai Video Cover-nya Viral, Tri Adinata Tetap Setia Jadi Guru Musik

Musik
Bercita-cita Jadi Guru Musik Sejak Kecil, Tri Adinata yang Didatangi Alan Walker Sempat Disepelekan

Bercita-cita Jadi Guru Musik Sejak Kecil, Tri Adinata yang Didatangi Alan Walker Sempat Disepelekan

Hits
Persiapan Tri Adinata dan Murid-muridnya untuk Tampil di Konser Alan Walker di Jakarta

Persiapan Tri Adinata dan Murid-muridnya untuk Tampil di Konser Alan Walker di Jakarta

Hits
Didatangi Alan Walker ke Medan, Tri Adinata: Mimpi Jadi Nyata

Didatangi Alan Walker ke Medan, Tri Adinata: Mimpi Jadi Nyata

Hits
Tri Adinata Tak Pernah Menyangka Video Cover-nya Viral dan Diajak Alan Walker Kolaborasi

Tri Adinata Tak Pernah Menyangka Video Cover-nya Viral dan Diajak Alan Walker Kolaborasi

Hits
Jadi Ustaz di Serial Kartu Keluarga, Tora Sudiro Kesulitan Cari Baju Kokoh

Jadi Ustaz di Serial Kartu Keluarga, Tora Sudiro Kesulitan Cari Baju Kokoh

Film
Rundown Konser Baekhyun di Jakarta Hari Ini

Rundown Konser Baekhyun di Jakarta Hari Ini

K-Wave
6 Keseruan Fancon Perdana BAE173 di Jakarta, Hadir Tanpa Muzin dan Berjanji Akan Kembali

6 Keseruan Fancon Perdana BAE173 di Jakarta, Hadir Tanpa Muzin dan Berjanji Akan Kembali

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com