Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapat Tantangan dalam Film A World Without, Amanda Rawles: Aku Harus Recall Masa Remaja Aku

Kompas.com - 12/10/2021, 21:03 WIB
Firda Janati,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Amanda Rawles mengungkapkan tantangan dalam proses syuting film A World Without.

Amanda mengatakan, tantangan yang dia rasakan mirip seperti rekannya, Asmara Abigail, yang turut berperan dalam film tersebut.

"Kalau tantangan mirip seperti Asmara ya, walaupun aku masih 21 tahun tapi karakter Salina ini masih remaja 16 tahun jadi aku harus recall masa remaja aku di masa lalu," kata Amanda Rawles dalam konferensi pers virtual film A World Without, Selasa (12/11/2021).

Baca juga: Jadi Anak Remaja dalam A World Without, Asmara Abigail: Merasa Seumuran Amanda Rawles dan Maizura

Konsep cerita dalam film itu sendiri tampaknya menjadi tantangan baru bagi Amanda.

Sebab, kisah dalam film garapan Nia Dinata ini memiliki latar belakang 10 tahun ke depan.

Oleh karenanya, Amanda belajar bagaimana kehidupan para remaja di masa depan.

"Terus juga ya setting waktunya kan dibikin tahun 2030 kan jadi aku harus mikir kayak ini anak-anak muda zaman nanti tuh kan pasti beda kan di zaman sekarang," kata Amanda.

Baca juga: Cerita Amanda Rawles Menetap di Australia, Hidup yang Serba Mahal

Untuk mengetahui itu, aktris keturunan Australia ini banyak bertanya dan belajar dari sutradara dan aktor senior yang ikut berperan.

"Mereka pasti sudah melewati pandemi, jadi cukup banyak bertanya dan mencari tahu anak-anak sekarang homeschooling terus ke depannya kayak gimana," tutur Amanda.

Amanda sendiri merasakan bagaimana anak-anak muda zaman sekarang yang mau tidak mau harus melewati masa kehidupannya serba digital akibat pandemi Covid-19.

Baca juga: Amanda Rawles Berbagi Cerita Plus Minus Hidup di Australia

Untuk karakter dalam film ini, Amanda mengatakan, Salina merupakan sosok remaja berusia 16 tahun yang ambisius dalam menggapai cita-citanya.

Sebagai informasi, A World Without adalah film Indonesia bergenre drama misteri yang menyuguhkan cerita berbeda dari film lainnya.

Sukses dalam menulis cerita Ali & Ratu-ratu Queens, Lucky Kuswandi kembali menghadirkan tayangan menarik bersama sutradara Nia Dinata.

Baca juga: Cerita Maizura Naikkan Berat Badan demi Perannya di Film A World Without

A World Without berkisah tentang tiga gadis yang bersahabat tertarik untuk bergabung dalam The Light.

The Light adalah sebuah organisasi yang menjanjikan masa depan cerah bagi para remaja untuk mencapai cita-citanya

Salina (Amanda Rawles) yang bercita-cita menjadi seorang filmmaker, Ulfah (Maizura) yang ingin menjadi seorang istri dan ibu yang baik, serta Tara (Asmara Abigail) yang keras kepala terlibat dalam The Light.

Baca juga: Tayang 14 Oktober, Netflix Rilis Trailer Perdana A World Without

Apakah mereka berhasil mewujudkan cita-cita masing-masing? Atau ada sesuatu yang sebenarnya disembunyikan The Light?

Film yang menyoroti kisah perempuan sebagai agen perubahan ini dibintangi Ayushita, Chicco Jerickho, Richard Kyle, Dira Sugandi dan deretan aktor lainnya.

Film A World Without akan tayang serentak di 190 negera melalui Netflix mulai 14 Oktober 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com