Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indro Tekankan Nama Warkop DKI Sudah Diwariskan kepada Anak-anak

Kompas.com - 06/10/2021, 17:56 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelawak Indro Warkop menekankan kembali bahwa dia telah membuat hak paten nama Warkop DKI.

Hak paten itu juga telah diwariskan kepada anak-anak tiga personel Warkop DKI, yakni Dono, Kasino, dan Indro.

"Saya hanya kepingin ngomong Warkop DKI sebetulnya sudah medaftarkan merek ini tahun 1986 ketika mempunyai nama Warkop DKI," kata Indro saat konferensi pers girtual, Rabu (5/10/2021).

Baca juga: Beri Waktu 7 Hari, Lembaga Warkop DKI Minta Warkopi Ganti Nama

Indro menambahkan  merek tersebut diperbarui dan diarahkan langsung sesuai keinginan dia, almarhum Dono dan Kasino.

Ketika Dono Warkop meninggal dunia, Indro ingin hak kekayaan intelektual diwariskan kepada anak-anak mereka.

"Maka pada 4 April 2002, kami bentuk secara hukum ada ketetapan hukum namanya Lembaka Warkop yang berisikan anak anak dari (anggota) Warkop DKI," ujar Indro.

Baca juga: Lembaga Warkop DKI: Warkopi Tidak Pernah Minta Maaf dengan Surat Resmi

Seperti Warkop DKI yang dipimpin oleh Kasino, maka Lembaga Warkop sekarang diketuai oleh anak Kasino, Hanna Kasino.

"Jadi ini tolong dicatat, yang dipermasalahkan bukan hanya sama Indro Warkop tapi sama Lembaga Warkop," ujar Indro.

Warkop DKI kemudian beralih ke Lembaga Warkop DKI yang terdiri dari anak-anak Dono, Kasino dan Indro sejak 2004.

Baca juga: Ngotot Perjuangkan Nama Warkop DKI, Indro: Hanya Itu yang Bisa Gue Wariskan

"Maka pada 21 Januari 2004, tercapailah apa yang dicita-citakan oleh keluarga Warkop yang berisikan anak-anak Warkop," ujarnya.

"Itu yang harus dicatat, simbolnya masih saya memang, tapi ke depan harus dilihat ini anak-anak Warkop yang mewakli bapak-bapaknya," pungkas Indro.

Diketahui, belakangan viral tiga pemuda yang mirip grup lawak Warkop DKI. Mereka membuat konten parodi Warkop DKI bertajuk SKETSA WARKOPI.

Baca juga: Deddy Corbuzier Menangis Dengar Indro Warkop Cerita soal Anak Dono

Ketiganya adalah Sepriadi Chaniago, Alfred atau Dimas, dan Alfin Dwi Krisnandi. Sepriadi dianggap sangat mirip dengan Dono, Alfred mirip Kasino, dan Alfin dinilai mirip dengan Indro.

Munculnya tiga pemuda ini juga menjadi sorotan warganet.

Ada yang menganggap kehadiran Warkopi cukup menghibur dan mengobati kerinduan terhadap Warkop DKI.

Baca juga: Warkopi Tanggapi Teguran Lembaga Warkop DKI hingga Merasa Tak Mirip

Namun, tak sedikit pula dari mereka yang merasa bahwa kemunculan Warkopi terlalu dipaksakan.

Pihak Warkopi lalu dituding telah melanggar hak kekayaan intelektual.

Sebab lembaga Warkop DKI merupakan pemegang hak eksklusif yang sah atas merek dan nama Warung Kopi Dono Kasino Indro atau biasa dikenal masyarakat dengan nama Warkop DKI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com