Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syuting Film Persepsi, Arifin Putra Pegang Kamera Sendiri Sekaligus Berakting

Kompas.com - 23/06/2021, 19:09 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor Arifin Putra mendapat tantangan baru saat bermain di film Persepsi.

Pengambilan gambar film melalui sudut pandang orang pertama menjadi tantangan sendiri bagi Arifin.

Sebab, ia harus memegang kamera sendiri untuk mengambil momen dari sudut pandangnya.

Baca juga: Arifin Putra Sebut Proses Syuting Film Persepsi Bikin Stres

“Dari film ini kan yang istimewa adalah masing-masing harus megang kamera. Jadi kita benar-benar megang sendiri karena kan dari sudut pandang masing-masing,” ujar Arifin kepada Kompas.com dalam konferensi pers virtual, Rabu (23/6/2021).

Karena memegang kamera sendiri, ia dan para pemain lainnya pun harus menjaga stabilitas agar gambarnya tidak goyang.

“Jadi kita pakai kayak helm motor, nanti ada kamera gitu. Kita pegang kameranya sambil akting tetap enggak boleh goyang kayak cameramen. Jadi enggak boleh bocorin kru, lampu. Jadi kita menjadi aktor dan kru juga,” kata Arifin.

Baca juga: Isi Waktu di Rumah Saja, Arifin Putra Berkebun

“Jadi ada semacam rigingnya gitu supaya lebih stabil. Jadi kita sebenarnya yang paling penting menjaga arah kameranya. Enggak boleh seenak jidat ke kiri dan ke kanan. Nanti bisa jedukin orang. Kita harus jaga itu,” sambung Arifin.

Kesulitan lainnya, dia harus bisa menampilkan ekspresi wajah dengan baik meski sambil memegang kamera.

Bahkan, para pemain hanya dilatih sebentar untuk bisa berakting sambil memegang kamera sendiri.

Baca juga: Film Persepsi, Kisah 4 Orang Bertahan Hidup di Rumah Angker demi 1 Juta Dollar

“Kan kita punya ekspresi dalam memainkan peran masing-masing. Kalau di sini boleh tapi sama kameramennya dibilangin nanti pas sih karakter ini ngomong ini enggak boleh gini ya. Enggak boleh terlalu rendah,” kata Arifin.

Untungnya, para pemain mendapat arahan yang spesifik dari sutradara dan kameramen.

Dengan begitu, para pemain tak terlalu sulit berakting sambil memegang kamera sendiri.

“Jadi kita mendapat arahan dari sutradara dan kamaramen juga dapat arahan. Jadi tantangan sekaligus menarik dalam film itu,” tuturnya.

Baca juga: Serba-serbi Keseruan Proses Syuting Film Persepsi

Film Persepsi ini mengisahkan tentang sebuah tantangan yang diberikan oleh seorang ilusionis ternama kepada empat peserta.

Tantangan tersebut mengharuskan keempatnya tinggal di sebuah rumah misterius selama lima hari.

Mereka harus bertahan di rumah tersebut demi mendapat uang 1 juta dolar.

Penasaran dengan kisahnya? Tonton Persepsi tayang di Bioskop Online.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film
Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Seleb
Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

K-Wave
Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Seleb
Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

K-Wave
Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

K-Wave
Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

K-Wave
Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Seleb
Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Seleb
Cerita di Balik Cincin Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian

Cerita di Balik Cincin Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian

Seleb
Natasha Rizky Akui Banyak tolak Tawaran Main Film dan Sinetron

Natasha Rizky Akui Banyak tolak Tawaran Main Film dan Sinetron

Seleb
Leon Dozan Ungkap Kronologi Betharia Sonata Terserang Stroke Saat Acara Ultah Nia Daniaty

Leon Dozan Ungkap Kronologi Betharia Sonata Terserang Stroke Saat Acara Ultah Nia Daniaty

Seleb
Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Ada Jokowi hingga Para Jebolan Indonesian Idol

Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Ada Jokowi hingga Para Jebolan Indonesian Idol

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com