Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagunya Dianggap Lecehkan Red Velvet, Ravi VIXX Minta Maaf

Kompas.com - 04/06/2021, 14:23 WIB
Kistyarini

Editor

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Member boy group VIXX Ravi meminta maaf atas lirik lagunya yang dinilai melecehkan Red Velvet.

Ravi merilis album bertajuk ROSES pada Kamis (3/6/2021). Di dalamnya terdapat lagu "RED VELVET".

Banyak yang berpendapat lirik lagu itu terdengar tidak pantas.

Contohnya pada bagian "I take a bite out of a red velvet". Bisa saja "red velvet" merujuk pada kue.

Baca juga: Taeyeon SNSD dan Ravi VIXX Dikabarkan Pacaran hingga Bantahan SM Entertainment

Namun karena ada lirik "Dumb Dumb" dan "Russian Roulette", mau tidak mau pendengar mengaitkannya dengan girl group Red Velvet.

Sebagai informasi Red Velvet memiliki lagu berjudul "Dumb Dumb" dan "Russian Roulette".

Selain itu ada pula lirik yang menggunakan kata-kata seperti nama para member Red Velvet.

Menyusul berbagai kecaman terhadap dirinya, Ravi VIXX meminta maaf secara terbuka.

Baca juga: Lirik Lagu Red Velvet - RAVI VIXX feat. Jamie

"Dari lubuk hati yang paling dalam, saya meminta maaf kepada para member Red Velvet dan agensinya yang disebutkan di lirik lagu saya," kata Ravi dalam pernyataan resmi.

Dia juga meminta maaf kepada penggemar yang selalu mendukungknya.

Ravi mengatakan seharusnya dia meminta maaf lebih cepat.

"Hari ini (4 Juni) saya meminta maaf kepada para member dan staf Red Velvet melalui agensi mereka," lanjut Ravi.

Baca juga: Joy Red Velvet Resmi Debut Solo lewat Album Hello

Dia menyatakan bertanggung jawab dan menyesali karena menimbulkan kontroversi.

"Saya merenungi kecerobohan saya tidak hanya sebagai Ravi, tetapi juga sebagai pemimpin GROOVL1N," kata Ravi.

Sebagai bentuk tanggung jawab, Ravi memutuskan menarik lagu itu dari semua platform musik.

"Hal itu membutuhkan waktu, tetapi saya akan menyelesaikannya secepat mungkin," ujar Ravi.

Ravi VIXX berjanji akan lebih berhati-hati di masa mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com