Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lika-liku 10 Tahun Pernikahan Melaney Ricardo dan Tyson Lynch

Kompas.com - 06/05/2021, 11:33 WIB
Cynthia Lova,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Hal itu Melaney lakukan setelah ia berkonsultasi seputar permasalahan pernikahannya dengan Tyson Lynch ke seorang pendeta.

Saat konsultasi pernikahan, Melaney disarankan untuk patuh pada suaminya.

Diakui Melaney, patuh terhadap suami bukanlah hal yang mudah baginya. Apalagi, saat ini kariernya di dunia hiburan sedang berada di atas sang suami.

Baca juga: Ungkap Awal Masalah Rumah Tangga, Melaney Ricardo: Gue Enggak Put Effort

“Patuh susah. Kemarin gue salah, gue mau jadi kepala. Tyson gue suruh jadi bahu. Kata Tuhan, lu mau atur hidup ini, Covid dua bulan," kata Melaney lalu tertawa mengingat masa-masa saat dia terkena Covid-19.

4. Berdoa agar diberikan rasa cinta seperti awal menikah

Diakui Melaney perjalanan rumah tangganya selama hampir 11 tahun dengan Tyson tak sepenuhnya berjalan mulus, melainkan juga diwarnai oleh air mata.

Oleh karena itu, Melaney terus berdoa agar ia bisa diberikan rasa cinta ke suaminya seperti awal-awal menikah.

Baca juga: Cerita Melaney Ricardo soal Geng Menteri Ceria yang Pernah Renggang

“Banyak ribut terus banyak air mata. Kan lu lama-lama jadi males banyak spent time sama dia kan. Gue minta (ke Tuhan) diberikan lagi perasaan itu sama dia (Tyson), perasaan pengin mencintai dia, pengin ngurusin dia,” kata Melaney.

Terakhir, Melaney mengungkapkan rasa sayangnya ke Tyson. Melaney ingin hubungannya dan Tyson Lynch bisa kembali penuh tawa dan canda.

“Tyson, Dad I love. Pokoknya gini, 'yuk bikin rumah tangga kita sekarang lebih banyak ketawanya, happy-nya dibanding tangisnya'. Kemarin itu lebih banyak nangisnya, lebih banyak ngambeknya,” tutur Melaney.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com