Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

11 Film dengan Nominasi Terbanyak Sepanjang Masa

Kompas.com - 26/04/2021, 04:49 WIB
Ady Prawira Riandi,
Kistyarini

Tim Redaksi

KOMPAS.com -  Film Mank merajai Academy Awards 2021 dengan 10 nominasinya.

Selama bertahun-tahun, tak banyak film yang berhasil menorehkan dua digit nominasi dalam ajang penghargaan Oscar.

Rekor pemegang nominasi Academy Awards terbanyak masih dipegang oleh tiga film.

Berikut ini daftar 10 film dengan nominasi Oscar terbanyak sepanjang masa:

1. All About Eve (1950)

All About Eve merupakan film pertama yang menorehkan rekor sebagai film dengan nominasi Oscar terbanyak.

Film yang diadaptasi dari cerita pendek The Wisdom of Eve ini mendapat 14 nominasi dalam penyelenggaraan Oscar 1951.

All About Eve hanya mampu memenangkan enam penghargaan termasuk kategori utama, Film Terbaik.

2. Titanic (1997)

Capaian All About Eve akhirnya bisa disamai 47 tahun kemudian oleh Titanic.

Dirilis pada tahun 1997, film yang menduetkan Leonardo DiCaprio dan Kate Winslet ini mendominasi Oscar 1998 dengan 14 nominasi.

Titanic bahkan berhasil tampil lebih baik dari All About Eve karena membawa pulang 11 piala termasuk Film Terbaik.

3. La La Land (2016)

Memasuki abad ke-21, persaingan untuk mendominasi Oscar terbilang lebih sulit.

Dengan 14 nominasi pada Academy Awards 2017, La La Land menyamai rekor All About Eve dan Titanic.

Dari 14 nominasi tersebut, film yang dibintangi oleh Emma Stone dan Ryan Gosling menyabet enam kemenangan.

La La Land sebenarnya hampir melengkapi malam indahnya dengan predikat Film Terbaik jika saja Warren Beatty dan Faye Dunaway tak salah amplop.

Academy lalu meralat bahwa Film Terbaik jatuh kepada Moonlight karena Dunaway salah membaca amplop yang diberikan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com