Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rafael Tan Jelaskan Alasan SM*SH Gagal Comeback pada 2020 Lalu

Kompas.com - 15/04/2021, 17:32 WIB
Vincentius Mario,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa waktu lalu, grup vokal SM*SH sempat heboh dikabarkan bakalan comeback.

Bahkan, pada awal 2020 lalu, SM*SH sempat reunian dan merilis lagu baru berjudul "Jadi Milikku".

Baca juga: Nostalgia dengan Lirik dan Chord Lagu I Heart You dari SM*SH

"2020 awal kita reunian, bikin single lagi. Tapi waktu itu cuma berlima featuring sama Oom Leo. Itu berasa semangat kita berlima satu frekuensi lagi. Semua semangat lagi," ucap Rafael Tan dikutip dari kanal YouTube Daniel Mananta Network, Kamis (15/4/2021).

Saat itu, formasi anggota mereka tak lengkap seperti dulu, melainkan hanya ada Rafael, Dicky, Bisma, Reza, dan Ilham.

Meski demikian, Rafael mengungkap bahwa SM*SH saat itu telah kedatangan beberapa job.

Baca juga: Rafael Eks SM*SH Ungkap Fakta Mengejutkan soal Kabar Pernikahannya

"Kita kumpul lagi. Akhirnya ada satu label produce kita beberapa single. Ya udah kita jalanin. Bahkan 2020 awal kita ada beberapa job lagi," lanjut Rafael.

Namun, pandemi Covid-19 membunuh harapan SM*SH untuk comeback.

Mereka pun gagal menghasilkan album kembali.

Baca juga: Pengakuan Bisma eks SM*SH Jatuh Hati Pada IU Sejak 2010

"Si label ini memutuskan bikin satu album lagi. Tetapi, ya berhenti semuanya gara-gara pandemi. Jadi distop semuanya," tutur Rafael.

Sebagai informasi, SM*SH atau Seven Man as Seven Heroes merupakan sebuah grup musik yang dibentuk oleh Starsignal pada tanggal 10 April 2010.

Grup musik ini beranggotakan 7 orang yaitu Rafael, Rangga, Bisma, Dicky, Reza, Morgan, dan Ilham.

Baca juga: Bisma: SM*SH Sekarang Lebih Dewasa

Genre musik yang mereka bawakan adalah pop-dance dan lagu-lagunya sempat hits di era 2010-an.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com