Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari The Sound of Music hingga La La Land, Berikut 10 Film Musikal yang Wajib Ditonton

Kompas.com - 11/03/2021, 08:00 WIB
A P Sari,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Berbeda dari kebanyakan genre film, musikal memberikan sentuhan tersendiri bagi para penonton. Selain menampilkan lagu-lagu dan tarian cantik, jenis film ini sering kali menyuguhkan sinematografi indah yang membuat penonton terpukau.

Dilansir dari Good Housekeeping, Selasa (19/5/2020), sejak penemuan teknologi suara pada 1920, mulai bermunculan film musikal yang diproduksi studio-studio Hollywood. Meledaknya tren film musikal di Hollywood ini membuat banyak studio menggunakan konsep dan pola yang sama.

Akibatnya, muncul banyak film-film musikal identik dengan plot yang klise dan mudah ditebak. Situs Music Gateway menulis pada Jumat (9/10/2020), kekakuan plot itulah yang menyebabkan genre musikal kerap mendapatkan kritikan dari pengamat film.

Meski demikian, ada beberapa film musikal menarik yang menampilkan plot bagus dan akting paripurna dari para pemainnya.

Baca juga: Sinopsis La La Land, Emma Stone dan Ryan Gosling Berbagi Mimpi

Jika bosan menyaksikan film musikal yang itu-itu saja, berikut 10 rekomendasi yang bisa Anda coba, dirangkum dari Marie Claire, Rabu (10/3/2021).

1. La La Land (2016)

Film musikal garapan Damien Chazelle ini menawarkan sinematografi cantik dengan palet Hollywood khas 1960-an.

Kisahnya menceritakan tentang romansa Sebastian Wilder (Ryan Gosling), pianis musik jazz, dengan Mia Dolan (Emma Stone), pelayan kafe yang bermimpi menjadi aktris besar.

Selain menampilkan aksi menyanyi dan menari yang cantik, film ini menyuguhkan cerita mendalam dan emosional yang ditampilkan dua karakter utama.

Baca juga: Nonton Film La La Land dalam Balutan Konser Orkestra

La La Land berhasil menyabet 13 nominasi dan enam kemenangan di ajang Oscar 2017. Kemenangan tersebut adalah Best Director, Best Actress, Best Original Score, Best Cinematography, Best Production Design, dan Best Original Song.

2. Les Misérables (2012)

Kisah Les Misérables didasarkan pada cerita novel klasik karangan Victor Hugo dengan judul yang sama.

Film ini berlatar di Prancis abad ke-19. Kisahnya menceritakan perjalanan Jean Valjean (Hugh Jackman) yang mendekam di penjara selama 19 tahun.

Delapan tahun setelah lepas dari penjara, Valjean bertemu dengan Fanine (Anne Hathaway), seorang pekerja kelas bawah yang dipecat dan difitnah oleh rekan kerjanya.

Valjean pun merasa bersalah dan menutuskan untuk membesarkan anak perempuan Fanine, Cosette muda (Isabelle Allen).

Baca juga: Berkunjung ke Rumah Victor Hugo, Pengarang Les Miserables

Berbeda dengan adaptasi Les Misérables tahun 1988, dialog-dialog di film ini dilakukan dalam nyanyian. Lagu-lagu solo yang dinyanyikan para aktor menggambarkan kesedihan yang mendalam.

3. Moulin Rouge! (2001)

Moulin Rouge! mengambil latar di Paris, Prancis, pada 1899. Saat itu, Prancis tengah mengalami masa La belle epoque atau masa kejayaan di bidang seni.

Kisahnya mengikuti penulis bernama Christian (Ewan McGregor). Dalam keheningan Paris, ia menengok kembali masa lalunya ketika bertemu wanita penghibur bernama Satine (Nicole Kidman).

Kisah cinta keduanya bukanlah tanpa cobaan. Saat itu, Satine sudah dibeli oleh bangsawan yang dijuluki The Duke of Monroth.

Baca juga: Tampil Bareng Moulin Rouge, Anggun Bikin Penonton Terkesima

Keunikan dari Moulin Rouge! terletak pada penampilan musik-musik kontemporer, seperti Smells Like a Teen Spirit milik Nirvana, Roxanne milik The Police, hingga All You Need is Love milik The Beatles.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Seleb
Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Seleb
Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Film
Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Seleb
Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Seleb
Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Seleb
Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Film
Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Film
Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Seleb
Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

K-Wave
Polisi Sebut Epy Kusnandar Ditangkap Bersama Temannya Sesama Artis

Polisi Sebut Epy Kusnandar Ditangkap Bersama Temannya Sesama Artis

Seleb
Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar Masih Sempat Live TikTok sampai Tengah Malam

Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar Masih Sempat Live TikTok sampai Tengah Malam

Seleb
Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar dan OM PMR Sudah Jadwalkan Reuni Perdana

Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar dan OM PMR Sudah Jadwalkan Reuni Perdana

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com