Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terdaftar di Barnes and Noble, BTS Bakal Rilis Album BE Edisi Essential?

Kompas.com - 15/01/2021, 11:34 WIB
Melvina Tionardus,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber Koreaboo

KOMPAS.com - ARMY, para penggemar BTS, bersiaplah untuk sesuatu yang baru.

Pasalnya, BTS dikabarkan akan merilis album BE Essential Edition.

Sebelumnya, BTS telah meluncurkan album BE Deluxe Edition pada 20 November 2020 yang berisi delapan lagu termasuk "Life Goes On”, “Fly to My Room”, dan “Dynamite”.

Baca juga: Mengaku Fans Kim Nam Gil, Begini Sapaan Jin BTS Saat Bertemu Sang Idola di Golden Disc Awards

Edisi Deluxe itu dibandrol sekitar 50 dollar AS (Rp 702.602) di situs Amazon dan disertai tambahan, di antaranya kartu foto, photobook, poster, dan bingkai foto.

Sekarang, BE Essential Edition dikabarkan akan dirilis pada 19 Februari 2021.

Meskipun Big Hit Entertainment belum mengumumkannya, album tersebut diam-diam telah terdaftar di situs Barnes and Noble.

Baca juga: BTS Cetak Sejarah Baru, 4 Tahun Berturut-turut Dapat Daesang di Golden Disc Awards

BE (Essential Edition) bisa jadi merupakan edisi standar album, yang berisi lebih sedikit benefit daripada versi deluxe.

Berat album itu juga diperkirakan akan lebih ringan dari Deluxe Edition, yakni 0,11 kilogram.

Ketika dirilis album BE mempunyai sampul berwarna putih dengan desain sederhana, tetapi estetik.

Baca juga: Lucunya Kue Ulang Tahun BTS dari Vino G Bastian untuk Marsha Timothy

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com