Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

GOT7 Dikabarkan Keluar dari JYP, Para Membernya Disebut Sudah Susun Rencana

Kompas.com - 10/01/2021, 14:08 WIB
Melvina Tionardus,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Seiring dengan kabar dari Dispatch soal boy group GOT7 yang tak memperpanjang kontrak dengan JYP Entertainment lagi, ketujuh member dirumorkan punya rencana tersendiri.

Dispatch menjelaskan Jinyoung telah menyelesaikan diskusi terakhirnya untuk menandatangani kontrak dengan BH Entertainment.

Sementara Yugyeom mengadakan pertemuan terakhirnya dengan atasan di AOMG.

Baca juga: Dispatch Kabarkan GOT7 Akan Hengkang, JYP Entertainment Buka Suara

Sebelumnya, JYP Entertainment menyatakan bahwa mereka sedang membahas berbagai kemungkinan terkait kontrak GOT7.

Youngjae dilaporkan bakal bernaung di bawah Sublime Artist Agency, yang menaungi Song Kang Ho, Rain, EXID's Hani, dan banyak lagi.

JB dikabarkan menerima tawaran dari label hip hop terkenal serta label musik global dan berencana mencari tempat yang akan mendukungnya sebagai artis solo.

Baca juga: Park Jin Young Unfollow 3 Akun Member GOT7 di Instagram, Ada Apa?

Jackson akan melanjutkan aktivitas globalnya melalui labelnya sendiri, Team Wang, dan dia bakal menjalankan aktivitasnya di Korea melalui agensi terpisah.

Bambam kabarnya juga akan menyeimbangkan aktivitasnya di Thailand dan Korea.

Untuk kegiatannya di Korea, dia akan menerima bantuan dari agensi produksi konten.

Baca juga: Yugyeom Dikabarkan Akan Tinggalkan JYP Entertainment, Bagaimana Nasib GOT7?

Bambam juga dikabarkan sedang dalam pembicaraan untuk menandatangani kontrak dengan MakeUs Entertainment.

Masih menurut Dispatch, Mark akan kembali ke kampung halamannya di Los Angeles, Amerika Serikat, untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.

Setelah itu, ia akan membuka channel YouTube.

Mark sedang mempertimbangkan untuk mengerjakan musik solo di Amerika Serikat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com