Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Punya 5 Anak, Ussy Sulistiawaty Tak Pernah Pakai Jasa Babysitter

Kompas.com - 07/09/2020, 16:12 WIB
Firda Janati,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Keluarga pasangan artis Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty menambah satu anggota baru, Sakalingga Ibra Pratama.

Kehadiran Saka menambah kebahagian Andhika dan Ussy yang telah menantikan anak laki-laki.

Dalam vlog di kanal YouTube Andhika Ussy Official, Ussy menjawab beberapa pertanyaan dari warganet.

Baca juga: Ussy Sulistiawaty Stres Saat Hendak Melahirkan Anak Kelima, Kepikiran Tanggal

Punya lima anak, Ussy menuturkan banyak yang mempertanyakan apakah keluarganya menggunakan jasa babysitter.

"Banyak teman-teman yang nanya, aku itu pakai babysitter berapa orang. Enggak, aku enggak pakai babysitter," ujar Ussy Sulistiawaty, seperti dikutip Kompas.com, Senin (7/9/2020).

Sejak dulu, Ussy mengatakan tidak pernah dibantu oleh baby sitter dalam urusan mengasuh anak.

Baca juga: Punya Adik, Anak Keempat Ussy Sulistiawaty Minta Perhatian Lebih

"Jadi dari dulu itu aku hanya mengandalkan asisten rumah tangga yang ngebantuin di rumah. Jadi yang benar-benar babysitter megang bayi itu enggak ada," tuturnya.

Asisten rumah tangga Ussy hanya membantu untuk mempersiapkan barang-barang keperluan anaknya.

"Biasanya mbak-mbak bantuin aku barangnya siapin kayak seterilin susu atau apa semua bajunya," ujarnya.

Oleh karena itu, Ussy selalu menikmati masa-masa mengurus kelima anaknya bersama dengan Andhika Pratama.

Salah satunya adalah ketika harus begadang mengikuti waktu tidur anak ketika masih bayi.

"Makanya kalau habis lahiran gini berasa banget, karena pasti yang turun tangan semuanya aku apalagi kalau malam, tapi ya di situ lah nikmatnya. Dibantuin sama Andhika juga tadi," ucap Ussy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com