Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Film World Trade Center, Kisah Nyata Polisi Korban Tragedi 11 September

Kompas.com - 04/09/2020, 23:11 WIB
Titik Wihayanti,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Telah banyak film yang mengangkat peristiwa teror menara kembar kebanggaan negara adidaya Amerika Serikat pada 2001 silam, atau yang lebih dikenal dengan peristiwa 11 September.

Salah satunya World Trade Center garapan sutradara Oliver Stone.

Banyak yang menilai film versi Oliver ini lebih menyentuh karena berhasil menampilkan kisah perjuangan polisi yang menjadi korban peristiwa nahas ini.

Baca juga: Sinopsis Film The Courier, Aksi Heroik Olga Kurylenko Selamatkan Saksi Kunci Kejahatan

Film World Trade Center mengikuti kisah dua orang polisi anggota PAPD (Port Authority Police Departemen), John McLoughin (Nicolas Cage) dan Will Jimeno (Michael Pena).

Pada 11 September 2001, Will seharusnya libur, tapi hari itu dia memutuskan tetap bertugas.

Sementara John yang merupakan polisi senior sedang berkeliling melakukan patroli kota.

Baca juga: Sinopsis Film Patients of a Saint, Penjara Eksperimen yang Mengerikan

Tak lama kemudian, John, Will, dan semua anggota PAPD menerima perintah panggilan untuk segera datang ke menara World Trade Center.

Tanpa mengetahui apa yang sebenarnya terjadi, John dan tim segera menuju ke lokasi.

Hingga kemudian terlihat asap tebal membumbung tinggi, suara ledakan, dan orang-orang yang berlarian panik, barulah John dan tim mengetahui telah terjadi sebuah teror.

Baca juga: Sinopsis Film The Paramedic, Dibintangi Mario Casas, Segera di Netflix

Para polisi ini segera melakukan tugasnya mengevakuasi warga yang berada di sana.

Mereka juga menyisir ke dalam gedung untuk mencari korban yang masih terjebak.

Namun, sayangnya gedung menara mendadak roboh hingga semua yang ada di dalam tertimbun reruntuhan dan tak bisa keluar untuk menyelamatkan diri.

Baca juga: Sinopsis Film Teen Titans Go! To the Movies, Kisah Superhero Muda

Beruntung John dan Will tetap bertahan hidup meski tubuh mereka terhimpit bangunan.

Dalam kondisi terhimpit dan terkubur, John dan Will mencoba tetap menjaga kesadaran dengan saling berkomunikasi.

Mereka saling menguatkan dan bercerita tentang banyak hal sambil menunggu bantuan datang menyelamatkan.

Baca juga: Sinopsis Film Cargo, Sebuah Perjalanan Tanpa Tujuan, Segera di Netflix

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com