Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Tulang Punggung Keluarga, Danilla Riyadi Bahagia

Kompas.com - 22/08/2020, 19:14 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Danilla Riyadi membenarkan pernyataan Soleh Solihun yang menyebutnya tulang punggung keluarga.

Saat itu Soleh dan Danilla sedang bebincang dalam sebuah video berjudul "DANILLA RIYADI BICARA SOAL MANTAN TERINDAH! yang dikutip Kompas.com, Sabtu (22/8/2020).

"Iya sih. Tulang punggung.Pasti dari materi sih, terus kalau ada kegiatan rumah yang sekiranya membutuhkan semi kepala keluarga baru ada aku di situ," kata Danilla.

Baca juga: Danilla Riyadi Buka-bukaan soal Pacar, Ungkap Nama hingga Profesi

Danilla bercerita, ia tinggal dengan sang ibu dan kakak perempuannya.

"Orangtua masih ada. Cuma Mama dan Papa memutuskan untuk punya pulau masing-masing gitu, menyenangkan sih. Jadi saya ini kepala keluarga," lanjutnya.

Meski sang ibu bekerja, Danilla tak membiarkan biaya kehidupan dibebankan kepada sang ibu.

Baca juga: Alasan Danilla Riyadi Ogah Pamer Sang Kekasih di Media Sosial

Meski demikian, Danilla mengaku merasa bahagia bisa menerima tanggung jawab itu.

"Bahagia banget karena egoku kegosok, setiap manusia ada rasa di mana mereka senang diberikan tanggung jawab dan bisa mengatasi tanggung jawabnya," tutur pemain film Pretty Boys itu.

"Itu jadi aku pribadi merasa berarti aku sukses setidaknya sejauh ini untuk menjalani tanggung jawab itu egoku ke gosok.Tapi di samping itu aku juga ngerasa Mama Happy," tambahnya.

Baca juga: Danilla Ungkap Sosok Pacarnya, Seniman Pahat dan Beda Usia 9 Tahun

Sejak melejit pada 2014 dengan album pertamanya Telisik, Danilla mulai menjalani perannya sebagai tulang punggung keluarga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com