Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis In Their Skin, Liburan Keluarga Berujung Petaka

Kompas.com - 13/08/2020, 22:26 WIB
Titik Wihayanti,
Rheisnayu Cyntara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - In Their Skin merupakan film horor thriller asal Kanada yang dirilis pada 2012.

Dibintangi aktris Selma Bleir dan Joshua Close, film berdurasi 97 menit ini mendapat penilaian 5.6/10 di IMDb.

Serta memperoleh skor 56% dari kritikus dan 16% dari audience seperti dilansir dari situs RottenTomatoes.

In Their Skin mengisahkan tentang satu keluarga yang sedang berlibur di sebuah cottage terpencil namun justru mengalami teror.

Baca juga: Sinopsis Film Nacho Libre, Kisah Jack Black Sang Pegulat Bertopeng

Keluarga Hughes yang terdiri dari Mary Hughes (Selma Blair), Mark Hughes (Joshua Close), dan Brendon Hughes (Quinn Lord) pergi berlibur di cottage tengah hutan.

Mereka mencoba menghibur diri setelah putri dalam keluarga Hughes meninggal karena kecelakaan.

Sebelumnya, Mary dan Mark adalah orangtua yang sibuk.

Mark berprofesi sebagai pengembang real estate sedangkan Mary adalah seorang pengacara.

Baca juga: Sinopsis Film The Birth of a Nation, Perjuangan untuk Kesetaraan, Malam Ini di GTV

Suatu siang, mereka melihat sebuah kendaraan melintas di dekat cottage dan merasa ada yang mengawasi.

Esoknya mereka didatangi tetangga, Jane Sakowski (Rachel Miner), Bobby Sakowski (James D'Arcy), dan putra mereka, Jared Sakowski (Alex Ferris).

Mereka mengundang Mary dan keluarga makan siang bersama.

Makan siang yang semula menyenangkan menjadi canggung.

Pasalnya Jane dan Bobby terus bertanya pada Mary dan suaminya tentang kehidupan mereka.

Baca juga: Sinopsis Film Killerman, Liam Hemsworth Hilang Ingatan, Segera di Fox Movies

Jane dan Bobby juga menyatakan rasa iri mereka pada kehidupan sempurna yang dimiliki Mary dan keluarganya.

Suasana semakin tegang ketika Brendon kembali dari kamar Jared dengan leher terluka.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com