Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ari Lasso Ceritakan Pertama Kalinya Dewa 19 Manggung dengan Formasi Awal

Kompas.com - 04/08/2020, 13:41 WIB
Revi C. Rantung,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Penyanyi Ari Lasso menceritakan pertama kalinya Dewa manggung dengan formasi awal yakni Ari Lasso, Ahmad Dhani, Andra Ramadhan, Erwin Prasetya dan Wawan Juniarso.

Saat itu Dewa tampil dalam acara ospek Univeristas Airlangga, Surabaya yang bernama Musik Lorong.

Dalam penampilannya kala itu, Dewa turut membawakan lagu Slank yang berjudul “Suit Suit Hehehe”.

Baca juga: Sindiran Ari Lasso Lihat Maia Estianty Cantik dan Serba Bisa

“Dewa aku yang inget karena aku nyusun acaranya, ketua acaranya Musik Lorong. Penutupan fakultas Ospek UNAIR fakultas ekonomi. Namanya masih D.E.W.A.A kita nyanyi ‘Suit Suit hehehe’, White Lion dua lagu,” kata Ari Lasso dalam kanal YouTube milik Ahmad Dhani yang bernama Video Legend, Selasa (4/8/2020).

Tak hanya sampai di situ, Ari Lasso juga kembali mengingat bahwa Dewa 19 juga kembali menggung dengan acara yang lebih besar di UNAIR.

Ari Lasso bahkan hafal dengan lagu-lagu apa saja yang dibawakan saat itu.

Baca juga: Ceritakan Kebaikan Irwan Mussry, Ari Lasso Geleng-geleng Kepala

“Terus yang lebih gede lagi itu, Pentas Musik. Sebelum album keluar bahkan kita belum rekaman. Yang di Pentas Musik itu kita main tiga lagu,” sambung Ari Lasso.

Dan Ari Lasso membagikan cerita kocak saat dia dan Andre pernah saling menyalahkan soal suara saat manggung.

“Lagu pertama yang dibawakan Roxus ‘Where Are You Now’, kasus. Aku sama Andra sama-sama falls ternyata keyboard mu (Dhani) ke transfus. Jadi dari awal sampai akhir salah,” tutut Ari Lasso lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com