Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Dari Jendela SMP Episode 16, Joko Cemburu Melihat Gino Dekati Wulan

Kompas.com - 09/07/2020, 16:40 WIB
Titik Wihayanti,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

Namun, Indro tak sengaja mendengar pembicaraan Pak Prapto dan Bi Inah tentang ayah kandung Joko.

Indro kaget mengetahui bahwa ayah kandung Joko adalah Pak Prapto

Pada episode 16 yang akan tayang hari ini, Joko curhat ke ibunya tentang Wulan.

Baca juga: Ditanya tentang Sandrinna Michelle, Rey Bong: Dia Baik, Nice to Everyone

Joko merasa sulit melupakan Wulan dan merasa bahagia jika bersamanya.

Bu Inah menasihati Joko agar tetap jaga jarak dengan Wulan.

Joko juga harus ingat bahwa Wulan pun sering membuat Joko bersedih dan menangis.

Baca juga: Sinopsis Dari Jendela SMP Episode 7, Joko dan Wulan Akan Menikah

Di sekolah, Joko menuruti nasihat ibunya. Ia mulai menjauhi Wulan.

Wulan kemudian menemui Gino dan bertanya soal apa yang ia dengar kemarin.

Sayangnya, pertemuan ini mereka lakukan di luar kelas saat jam belajar.

Baca juga: Sinopsis Dari Jendela SMP Episode 14, Kehamilan Wulan Terbongkar?

Guru memergoki mereka dan memberi hukuman berdiri di lapangan sekolah.

Panas sedang terik-teriknya dan Wulan terlihat kelelahan.

Gino kemudian menunjukan perhatiannya pada Wulan.

Baca juga: Sinopsis Dari Jendela SMP Episode 6, Joko dan Wulan Pergi dari Rumah

Ia memayungi Wulan memakai tas agar tidak kepanasan.

Joko melihat mereka dari kelas dan merasa cemburu.

Bagaimana kelanjutan ceritanya?

Saksikan dalam sinetron Dari Jendela SMP yang akan tayang malam ini (9/7/2020) pukul 18.10 WIB di SCTV.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com