Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Idol Kpop dengan Kebiasaan Makan yang Unik

Kompas.com - 07/07/2020, 10:58 WIB
Melvina Tionardus,
Kistyarini

Tim Redaksi

Sumber kstarlive

KOMPAS.com - Tidak hanya unik secara penampilan, idol Kpop juga memiliki kepribadian beragam. Termasuk, kebiasaan dalam menyantap makanan.

Sejumlah idol Kpop ini mengaku punya kebiasaan makan yang tak biasa.

1. Tzuyu TWICE

Dalam salah satu program lawas yang tayang di stasiun televisi JTBC, Tzuyu terang-terangan mengungkapkan hal unik dari dirinya.

Member TWICE asal Taiwan ini ternyata suka memakan nasi dengan cookies.

Baca juga: Kasus Bully Girlband Kpop AOA dan 5 Dampaknya

Kata Tzuyu, kombinasi rasa nasi dan cookies sangat nikmat.

2. Kang Daniel

Penyanyi asal Korea Selatan, Kang Danielkoreaboo Penyanyi asal Korea Selatan, Kang Daniel
Ketika menjadi bintang tamu di "Please Take Care of My Refrigerator" Kang Daniel mengakui suka sekali snack atau camilan.

Uniknya, camilan favorit Daniel bukan makanan kecil seperti umumnya. 

Baca juga: Kang Daniel Bakal Rilis Soundtrack Drama Pertamanya untuk Backstreet Rookie

Kang Daniel suka memotong bawang bombay, memasukannya ke kulkas, lalu memakannya sebagai cemilan.

3. Yeri Red Velvet

Yeri Red Velvet dengan tampilan rambut pirangnya. VIA KOREABOO.com Yeri Red Velvet dengan tampilan rambut pirangnya.
Makan steak mungkin disukai banyak orang, sama seperti Yeri Red Velvet.

Namun, mungkin hanya Yeri yang memanggang daging dengan saus coklat.

Saus coklat itu ditambahkan Yeri dalam saus cabai gochujang agar membuatnya lebih terasa manis.

Baca juga: Masih Remaja, 9 Idol Girlgroup Kpop Ini Punya Tinggi Capai 170 Cm

4. Hani EXID

Member girl group EXID HaniSoompi Member girl group EXID Hani
Hani mengaku suka cita rasa asin. Ia bahkan selalu membawa garam di tasnya.

Ketika makan pizza, mi instan, hamburger, atau lainnya, ia akan menambahkan garam dari yang ia bawa.

5. Kei Lovelyz

Member girl group Lovelyz KeiSoompi Member girl group Lovelyz Kei
Warga Korea umumnya menikmati kaki babi atau jokbal dengan bir atau soju.

Namun Kei justru suka memakan Jokbal dengan susu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com