Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sukses di Usia Muda, Prilly Latuconsina Bicara Masa Depan untuk Generasi Milenial

Kompas.com - 03/07/2020, 08:47 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

"Aku juga tergiur banget kayak, 'aduh lucu ya tas, aduh pengin liburan nih', tapi karena aku orangnya perhitungan, aku hitung-hitungan dulu nih," ungkap Prilly.

Prilly mengaku akan memperhitungkan semua biaya perjalanan sebelum travelling.

Baca juga: Pesan untuk Generasi Millennial, Prilly Latuconsina: Kesenangan Bisa Kita Kejar Nanti

Dia mencontohkan seperti saat ingin melakukan perjalanan ke Amerika Serikat atau keliling Eropa bersama adiknya.

"Dengan lifestyle yang kayak gini, bisa habis Rp 500 juta, belum beli apa di sana yang barang branded," ucap Prilly.

Namun, Prilly Latuconsina memikirkan hal yang lain, yakni dengan uang Rp 500 juta bisa membeli kebutuhan rumah.

Oleh karenanya, Prilly mengatakan, lebih baik uang sebanyak itu ditabung untuk kebutuhan di masa yang akan datang.

"Kalau ditabung aja, itu bisa tambah-tambahin beli marmer, tambahin beli furniture. Jadi, aku selalu inget tujuan awal (membeli rumah)," ujar Prilly Latuconsina.

Jawaban monohok tentang tak nikmati hidup di masa muda

Namun, Prilly mengaku tak sedikit di lingkungannya menyebut bahwa dirinya adalah anak muda yang terlalu bekerja keras dan tidak bisa menikmati hidup.

"Orang sekitar aku kayak 'ya ampun, kamu tuh masih muda kali, waktunya main atau nanti bandelnya telat lho, kok kamu enggak pernah party atau apa, nanti pas tua baru mau bandel baru mau main'," ungkap Prilly.

Merespon anggapan itu, Prilly Latuconsina memiliki pandangan tersendiri bahwa tidak ada salahnya untuk bekerja keras di usia muda.

Pemilik nama lengkap Prilly Mahatei Latuconsina itu merasa belum tentu bisa bekerja keras di usia tua.

Baca juga: Kompak Unggah Foto Sama, Prilly Latuconsina dan Dikta Miliki Hubungan Spesial?

"Aku bisa kerjakan multitasking, kuliah, kerja, bisnis, itu sampai umur berapa? Belum tentu nanti pas tua aku bisa capable melakukan itu," kata Prilly Latuconsina.

"Jadi selama aku masih mampu, selama aku masih punya tenaga, nah, dimanfaatkan tenaga muda ini untuk kerja dulu, kerja dulu, kerja dulu," ucap Prilly menambahkan.

Prilly berujar, ketika kesuksesan di usia muda didapatkan, kenikmatan hidup di masa tua akan dirasakan.

"Justru nanti pas tua, baru nikmati hidup, baru travelling deh, terserah mau ke mana-mana. Karena semua yang prosesnya itu sudah kita jalani pas masih muda, punya tenaga yang lebih, punya creativity," ujar Prilly.

Sarankan manfaatkan waktu sebaik-baiknya

Bintang film Danur itu menyebutkan bahwa sebuah riset membuktikan generasi milenial memiliki daya kreativitas yang tinggi.

Dengan begitu, Prilly Latuconsina menyarankan generasi milenial untuk memanfaatkan kreativitas tersebut dengan sebaik-baiknya.

"Jadi di umur-umur millennial itu seharusnya kita bisa memanfaatkan kemampuan itu untuk bekerja, bukan untuk kayak main-main. Menurut aku, enggak ada istilah bandel telat atau main telat. Ya, kalau kita mau nikmati hidup nanti kan sah-sah saja," ujar Prilly Latuconsina.

Baca juga: Luna Maya Ingin Lanjutkan Kuliah karena Malu pada Prilly Latuconsina

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kembali ke Indonesia untuk Fancon, (G)-IDLE Senang Bisa Sapa Neverland Lagi

Kembali ke Indonesia untuk Fancon, (G)-IDLE Senang Bisa Sapa Neverland Lagi

K-Wave
Sinopsis Film City Hunter, Aksi Jackie Chan Selamatkan Putri Pengusaha Kaya Raya

Sinopsis Film City Hunter, Aksi Jackie Chan Selamatkan Putri Pengusaha Kaya Raya

Film
Sinopsis Homefront, Jason Statham Mantan Agen yang Diintimidasi

Sinopsis Homefront, Jason Statham Mantan Agen yang Diintimidasi

Film
Pernah Tinggal Bareng di Rumah Lolox dan Istrinya, Oki Rengga: Ada Aku di Keluarga Orang

Pernah Tinggal Bareng di Rumah Lolox dan Istrinya, Oki Rengga: Ada Aku di Keluarga Orang

Seleb
Puji Film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Pj Gubernur Jabar: Dengan Dilan, Bandung Selalu Terkenal

Puji Film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Pj Gubernur Jabar: Dengan Dilan, Bandung Selalu Terkenal

Film
Betrand Peto Lulus SMA, Ruben Onsu dan Sarwendah Kompak Hadiri Wisuda

Betrand Peto Lulus SMA, Ruben Onsu dan Sarwendah Kompak Hadiri Wisuda

Musik
Ben Abraham Rilis Kembali Lagu Kidung, Dulu Dinyanyikan Orangtuanya

Ben Abraham Rilis Kembali Lagu Kidung, Dulu Dinyanyikan Orangtuanya

Musik
Keseruan Konser Alan Walker, Dibuka Putri Ariani hingga Aksi Murid SMA Al-Azhar Medan

Keseruan Konser Alan Walker, Dibuka Putri Ariani hingga Aksi Murid SMA Al-Azhar Medan

Musik
Penghargaan untuk Iko Uwais dan Dukungan Audy Item

Penghargaan untuk Iko Uwais dan Dukungan Audy Item

Seleb
Alan Walker Tepati Janji Ajak Tri Adinata dan Siswa-siswi SMA Al-Azhar Medan ke Panggung Walker World

Alan Walker Tepati Janji Ajak Tri Adinata dan Siswa-siswi SMA Al-Azhar Medan ke Panggung Walker World

Musik
Alan Walker Duet dengan Putri Ariani di Walker World Jakarta

Alan Walker Duet dengan Putri Ariani di Walker World Jakarta

Musik
Alan Walker Manjakan Penonton dengan Konsep Visual Memukau di Walker World Jakarta

Alan Walker Manjakan Penonton dengan Konsep Visual Memukau di Walker World Jakarta

Musik
Putri Ariani Buka Konser Alan Walker di Jakarta

Putri Ariani Buka Konser Alan Walker di Jakarta

Musik
Lana Del Rey Berdebat Sengit dengan Penguntitnya

Lana Del Rey Berdebat Sengit dengan Penguntitnya

Seleb
Dianggap Anak, Dakota Fanning Selalu Dikirimkan Tom Cruise Sepatu Tiap Tahun sebagai Hadiah

Dianggap Anak, Dakota Fanning Selalu Dikirimkan Tom Cruise Sepatu Tiap Tahun sebagai Hadiah

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com