Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Rilis The Batman Mundur, The Flash dan Shazam! 2 Ikut Terseret

Kompas.com - 22/04/2020, 16:06 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber Comicbook

KOMPAS.com - Pandemi virus corona memberi dampak ke segala lini, termasuk dunia perfilman.

Bahkan pahlawan super favorit kita pun tidak kebal terhadap wabah virus tersebut.

Baca juga: Pemeran The Flash Muda, Logan Williams, Meninggal Mendadak di Usia 16 Tahun

Tak lama setelah Marvel Studios mengatur ulang kalender rilisnya karena virus corona, Warner Bros Pictures kini melakukan hal yang sama untuk jadwal rilis film-film DC yang akan datang.

Tanggal rilis yang berubah untuk The Batman, The Flash, dan sekuel Shazam! membuat penggemar film-film tersebut menjadi hiruk-pikuk.

The Hollywood Reporter mengonfirmasi The Batman mendorong mundur tanggal rilisnya dari Juni 2021 hingga Oktober 2021.

Baca juga: Kehilangan Aktor karena Virus Corona, Matt Reeves Tak Ubah Naskah The Batman

Keputusan ini muncul setelah produksi The Batman ditutup di luar negeri karena virus corona terus menyebar ke luar China hingga Eropa.

Sekarang, dua film lainnya bergabung ke jadwal rilis yang baru.

The Flash akan melawan status quo dengan menggeser tanggal rilisnya dari Juli 2022 ke Juni 2022.

Baca juga: Resmi, Shazam! 2 Bakal Rilis 1 April 2022

Sekuel Shazam! mengikutinya dengan penundaan dari April 2022 hingga November 2022.

Dua film terakhir ini sedikit mengejutkan dan mundurnya rilis The Flash membuat penggemar bergosip.

Pertama, blockbuster ini telah dinodai oleh perubahan jadwal yang berulang kali.

Baca juga: Resmi Diumumkan, Berikut Tanggal Rilis The Matrix 4 dan The Flash

Film itu juga telah melalui banyak pergantian sutradara karena perbedaan kreatif.

Sekarang, The Flash tampaknya melakukan perjalanan positif dengan tanggal rilis sebelumnya.

Namun, kontroversial yang melibatkan bintang utamanya, Ezra Miller, baru-baru ini membuat penggemar bertanya-tanya apakah aktor tersebut akan diminta untuk mengulangi perannya.

Baca juga: Jadwal Rilis The Batman Versi Robert Pattinson Diundur karena Covid-19

Para penggemar bereaksi terhadap perubahan tanggal dengan cara mereka sendiri.

"Oke Batman, saya bisa mengerti penundaan itu, tetapi mengapa menunda flash dan Shazam? The Flash belum diproduksi dan siapa yang tahu apa yang akan mereka lakukan dengan Ezra," tulis seorang warganet.

"Yang saya inginkan hanyalah melihat rob sebagai batman, tetapi sekarang saya harus menunggu lebih lama lagi, ini adalah neraka pribadi saya," tulis yang lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com