Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Kanker Sedunia, Rossa: Sudah Saatnya Kita Belajar dari Penyitas Kanker

Kompas.com - 04/02/2020, 17:42 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setiap 4 Februari, masyarakat seluruh dunia selalu memperingati Hari Kanker.

Momen ini digunakan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat global terhadap penyakit kanker, pembunuh nomor dua di dunia.

Meski begitu, tidak sedikit di antaranya tengah berjuang melawan kanker hingga akhirnya berujung ke kematian, salah satunya artis senior Ria Irawan.

Baca juga: Rossa Sumbang Dua Lagu untuk Kisah Tjinta: A Tribute to Ivo Nilakreshna

Menanggapi hal ini, penyanyi Rossa merasa bangga dengan para pengidap kanker yang masih berjuang untuk kembali sehat.

"Saya bangga banget dengan para survival kanker. Ini luar biasa mereka," ucap Rossa saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (4/2/2020).

Pemilik nama lengkap Sri Rossa Roslaina Handiyani itu pun mengatakan, bagi orang yang masih sehat wajib mencontoh perjuangan para penyitas kanker.

Baca juga: Andmesh Kamaleng Ingin Bikin Lagu untuk Raisa dan Rossa

"Buat saya, kayaknya sekarang sudah saatnya kita belajar dari mereka," kata Rossa.

Untuk diketahui, tidak sedikit para pengidap kanker yang telah pulih dari penyakit tersebut. Salah satunya dirasakan oleh artis Aldi Taher.

Aldi Taher sempat didiagnosis mengidap kanker kelenjar getah bening hingga pada akhirnya dinyatakan sembuh.

Baca juga: Agnez Mo Bela Rossa yang Dituding Lakukan Operasi Plastik

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com