Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/01/2020, 15:52 WIB
Andika Aditia,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar duka kembali menyelimuti industri film Indonesia.

Artis senior Ade Irawan yang memiliki nama asli Arzia Dahar meninggal dunia saat dalam perawatan di RS Fatmawati, Jakarta Selatan, Jumat (17/1/2020).

Baca juga: Sebelum Meninggal, Ade Irawan Mengaku Kesepian dan Minta Dandan Pakai Wig

Ade Irawan mengembuskan napas terakhir pada pukul 14.22 WIB.

Kabar ini dibenarkan oleh anaknya, Dewi Irawan, yang juga seorang aktris.

Baca juga: Ade Irawan Bacakan Puisi, Irfan Hakim Tak Kuasa Menahan Tangis

"Iya benar (Ade Irawan meninggal dunia)," tulis Dewi kepada Kompas.com via pesan WhatsApp, Jumat.

Ibu mendiang Ria Irawan ini rencananya akan disemayamkan di rumah duka di Lebak Lestari Indah Residen, Jalan Anggrek Lestari Indah, kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Baca juga: Ade Irawan Meninggal, Melly Goeslaw: Bahagia Kumpul Bersama Ria Irawan di Surga...

Dilansir dari Wikipedia, Ade Irawan terjun ke dunia seni peran pada 1964.

Saat itu, ia berperan sebagai pemain figuran untuk film Diambang Fadjar.

Karier Ade semakin menanjak setelah mendapatkan peran utama dalam sebuah film.

Ade saat itu membintangi film Tjinta Di Udjung pada 1965.

Baca juga: Sudah Tak Kuat, Ade Irawan Enggan Diberi Tindakan Medis

Selain sebagai pekerja seni peran, Ade juga menjajal kemampuannya di belakang layar.

Lewat film Fajar Menyingsing dan Belas Kasih, Ade mengasah kemampuannya sebagai penulis skenario.

Puluhan film pernah dimainkan oleh artis berdarah Minang tersebut hingga film terakhirnya, Dreams, yang tayang pada 2016 lalu.

Baca juga: Sabtu Besok, Jenazah Ade Irawan Akan Dimakamkan di TPU Tanah Kusir

Untuk urusan keluarga, Ade menikah dengan aktor kawakan Bambang Irawan. Dari pernikahan tersebut, Ade dikaruniai lima orang anak.

Mereka adalah Bambang Ari Satrya, Bambang Widya Permadi Irawan, Ria Irawan, Dewi Irawan, dan Shinta Safitri Dewi.

Selamat jalan, Ade Irawan....

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com