Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Netflix Akan Kehilangan Dua Serial Anime Populernya Setelah Halloween

Pada bulan September 2023, serial anime Cowboy Bebop diumumkan akan meninggalkan layanan streaming tersebut dan tampaknya para pemburu bayaran Bebop tidak akan sendirian dalam perjalanan mereka.

Dua seri utama yang akan dibuang dari Netflix adalah Mobile Suit Gundam: Iron-Blooded Orphans dan Magi: The Labyrinth of Magic.

Hari terakhir untuk menonton kedua seri ini di Netflix adalah 1 November 2023 atau setelah bulan perayaan Halloween, Oktober.

Hal ini berarti Anda harus menonton anime yang berfokus pada mekanisme dan sihir di musim yang menyeramkan ini sebelum mereka meninggalkan platform.

Beruntung, musim pertama Iron-Blooded Orphans masih akan tersedia di Hulu dan Crunchyroll untuk waktu yang akan datang, sementara musim pertama Magi juga ada di Crunchyroll.

Saat ini, belum ada kabar apakah musim tambahan dari masing-masing waralaba tersebut akan hadir di platform lain.

Serial anime Magi: The Labyrinth of Magic memulai debutnya pada tahun 2012 dari A-1 Pictures.

Kisahnya tentang sebuah negeri dengan reruntuhan misterius dan perburuan harta karun magis menunggu Aladdin muda dan teman beraninya, Alibab, untuk petualangan hidup mereka.

Di sisi lain, Iron-Blooded Orphans berfokus saat planet Mars yang telah hancur akibat bencana, sekelompok agen keamanan anak-anak memberontak melawan pemerintah Bumi yang menindas dan orang-orang dewasa yang mengkhianati mereka.

Beberapa penggemar anime mungkin merasa kehilangan Iron-Blooded Orphans sangat mengejutkan karena Netflix telah menjadi tempat utama untuk menonton Gundam.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/10/06/071843366/netflix-akan-kehilangan-dua-serial-anime-populernya-setelah-halloween

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke