Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Violet Evergarden: Eternity and the Auto Memory Doll

JAKARTA, KOMPAS.com - Violet Evergarden: Eternity and the Auto Memory Doll adalah film dari anime Violet Evergarden yang dirilis pada tahun 2019.

Film ini disutradarai oleh Haruka Fujita dan Taichi Ishidate yang sebelumnya juga menggarap anime seperti Hyouka (2012), Tamako Love Story (2014), dan Sound Euphonium (2015).

Film ini merupakan adaptasi dari light novel dengan judul yang sama karya dari Kana Akatsuki. 

Adapun seiyuu yang mengisi suara di film ini adalah Yui Ishikawa (Violet Evergarden), Minako Kotobuki (Isabella York), Aoi Yuuki (Taylor Bartlertt), dan masih banyak lagi.

Anda bisa menyaksikan film ini di Netflix.

Film ini menceritakan tentang seorang perempuan bernama Violet yang dikenal sebagai mantan senjata di medan perang.

Sepulang dari medan perang, Violet kehilangan kedua tangannya dan diganti dengan tangan buatan.

Violet kemudian bekerja sebagai penulis surat bagi orang-orang yang tidak bisa menulis atau membaca.

Suatu hari ia ditugaskan untuk mengawasi putri bangsawan bernama Isabella York.

Isabella York menjalani kehidupan yang tidak menyenangkan dan terkekang karena ada banyak aturan. 

Awalnya Isabella tidak terlihat menyukai Violet, tetapi karena keduanya sering bersama lama-kelamaan keduanya menjalin persahabatan. 

Kemudian, Isabella juga mengungkapkan bahwa dirinya adalah anak angkat dari keluarga York dan memiliki nama asli Amy Bartlett.

Ia menceritakan bahwa dulu hidup dalam kemiskinan dan memiliki adik perempuan bernama Taylor.

Sampai akhirnya ia akan diadopsi oleh keluarga York dan ditawarkan imbalan bahwa Taylor akan hidup lebih baik.

Menyadari bahwa dirinya tidak bisa memberikan kehidupan lebih baik untuk Taylor, mau tak mau Amy menerima tawaran tersebut.

Amy resmi diangkat sebagai anak dari keluarga York dan berpisah dengan adik perempuannya, Taylor.

Isabella York pun meminta Violet untuk menuliskan surat kepada Taylor dan berjanji akan mengirimkan surat tersebut setelah pekerjaannya selesai.

Bagaimana kelanjutan kisah Violet dan Isabella?

Saksikan film Violet Evergarden: Eternity and the Auto Memory Doll yang tayang di Netflix.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/04/24/150000366/sinopsis-violet-evergarden--eternity-and-the-auto-memory-doll

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke