Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Siwon Super Junior Terpilih sebagai Duta Hubungan Diplomatik Korea–Indonesia

Penunjukan Siwon dilakukan langsung Menteri Luar Negeri Korea Selatan Park Jin pada 10 April 2023 di Seoul, Korea Selatan.

Member boyband Super Junior atau Suju ini dipercaya sebagai duta diplomatik karena telah menjadi pionir artis Korea yang rajin mengenalkan Korean Wave di Indonesia.

Sebaliknya, Siwon rajin menerima artis dan figur publik dari Indonesia ketika mengunjungi Korea.

Seperti dilansir akun resmi Facebook label SMTOWN Indonesia, Siwon merasa sangat terhormat karena bisa terpilih menjadi duta hubungan diplomatik Korea Selatan dan Indonesia yang ke-50 tahun.

Acara penunjukan Siwon sebagai duta diplomatik tersebut juga dihadiri Duta Besar Republik Indonesia, Gandi Sulistiyanto.

Tak hanya menghadiri, Duta Besar Republik Indonesia juga memberikan batik kepada Siwon dan berfoto bersama.

Gandi Sulistiyanto meminta Siwon bisa berperan menjadi jembatan pertukaran budaya antara Indonesia dan Korea.

Nantinya, Siwon juga akan berpartisipasi dalam pembuatan video promosi hubungan diplomatik Korea dan Indonesia yang ke-50 Tahun.

Sebelumnya, Siwon juga pernah terpilih menjadi duta Duta Besar Regional UNICEF untuk Asia Timur dan Pasifik.

Adapun Siwon memang sudah akrab dengan Indonesia.

Siwon sudah beberapa kali ke Indonesia. Jejaka kelahiran 7 April 1986 ini pernah menjadi salah satu pengisi Upacara Penutupan Asian Games Jakarta-Palembang pada tahun 2018.

Siwon juga pernah menjadi bintang iklan salah satu produk di Indonesia.

Siwon bahkan menjalin persahabatan dengan beberapa artis Indonesia, seperti Raffi Ahmad, Agnez Mo, dan Luna Maya.

Saking dekatnya dengan Indonesia, Siwon mengungkapkan, dirinya punya nama Indonesia, yakni Mas Agung.

Siwon dalam beberapa kesempatan mengenalkan nama Mas Agung ke penggemarnya.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/04/12/031700066/siwon-super-junior-terpilih-sebagai-duta-hubungan-diplomatik-koreaindonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke