Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Silent Parade, Misteri Kasus Pembunuhan

JAKARTA, KOMPAS.COM- Silent Parade merupakan film detektif asal Jepang, yang dalam bahasa Jepang berjudul Chinmoku no Paredo.

Film ini disutradarai oleh Hiroshi Nishitani dan diperankan oleh Masaharu Fukuyama, Ko Shibasaki, dan Kazuki Kitamura sebagai bintang utamanya.

Film Silent Parade tayang perdana di Indonesia pada 18 Januari 2023 di bioskop CGV.

Silent Parade bercerita tentang seorang fisikawan bernama Manabu Yukawa (Masaharu Fukuyama) yang akan menyelidiki sebuah kasus. 

Ia mendapat kabar bahwa telah terjadi kasus pembunuhan yang melibatkan seorang gadis ternama  di kotanya.

Kabar tersebut ia dapat dari seorang detektif bernama Kaoru Utsumi (Kou Shibasaki).

Kasus pembunuhan tersebut diduga dilakukan oleh seorang pria yang sebelumnya juga pernah tertangkap karena kasus yang sama.

Namun karena kurangnya barang bukti yang ada, pria tersebut dibebaskan.

Kali ini hal serupa terjadi lagi pada pria tersebut.

Dia ditangkap oleh polisi karena dugaan kasus pembunuhan, namun dibebaskan kembali lantaran minimnya barang bukti yang menyatakan bahwa ia seorang pembunuh.

Setelah dibebaskan, pria tersebut kembali ke kampung halamannya.

Karena ia sudah berkali-kali tertangkap polisi dengan dugaan kasus pembunuhan, ia dikucilkan oleh warga setempat.

Suatu hari, pria tersebut menghadiri sebuah festival tahunan di kotanya.

Namun tak lama setelah menghadiri festival, pria tersebut ditemukan tewas tak bernyawa.

Mendengar hal tersebut, fisikawan Manabu Yukawa bersama dengan detektif Kaoru dan detektif Shunpei berusaha untuk memecahkan misteri pembunuhan ini.

Bagaimanakah kelanjutan kisahnya?

Akankah mereka bertiga berhasil memecahkan misteri yang terjadi?

Saksikan Silent Parade, sedang tayang di CGV.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/01/19/134723566/sinopsis-silent-parade-misteri-kasus-pembunuhan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke