Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Rekomendasi Film Keluarga, Cocok Ditonton Saat Liburan

Masa libur Natal dan tahun baru menjadi waktu yang tepat untuk menonton film-film bertemakan keluarga.

Berikut lima rekomendasi film keluarga dari berbagai negara yang cocok ditonton saat liburan:

1. Christmas on Mistletoe Farm

Christmas on Mistletoe Farm adalah memiliki genre petualangan, drama dan komedi yang dirilis tahun 2022.

Film ini mengisahkan tentang duda dengan beberapa anaknya yang harus pindah dari kota ke desa dan melanjutkan peternakan yang dimiliki oleh keluarganya.

Mereka harus beradaptasi dengan suasana desa yang sangat berbeda dengan perkotaan.

Terdapat banyak aktor top dunia yang terlibat dalam film ini, seperti Scott Garnham, Scott Paige, dan Kathryn Drysdale.

2. Keluarga Cemara

Keluarga Cemara merupakan salah satu film keluarga terbaik yang diadaptasi dari sinetron hits tahun 1990-an.

Film ini berfokus pada kisah keluarga harmonis yang diterpa cobaan berat.

Kehidupan mereka berubah drastis setelah sang ayah mengalami penipuan.

Namun dengan ujian itu juga, mereka memetik pelajaran berharga tentang arti sebuah keluarga.

3. Pawn

Film asal Korea Selatan ini memiliki latar waktu pada tahun 1993 yang mengisahkan tentang Doo Suk (Sung Dong Il) dan Jung Bae (Kim Hee Won).

Mereka bekerja sebagai penagih utang. Sampai akhirnya seorang anak mengubah hidup mereka.

Seung Yi (Park So Yi), seorang gadis kecil berusia 9 tahun, harus menjadi jaminan ibunya yang memiliki utang.

Doo Suk dan Jung Bae yang menjadi wali Seung Yi justru membuat hubungan mereka dekat selayaknya keluarga.

4. Our Little Sister

Film asal Jepang ini menceritakan tentang tiga kakak beradik yang tinggal dengan nenek mereka pascaperceraian orang tuanya.

Sang ayah kembali di kemudian hari dan meninggalkan anak gadisnya yang bernama Suzu (Suzu Hirose).

Awalnya ketiga kakak beradik itu membenci Suzu, tetapi perlahan-lahan amarah mereka reda karena kebaikan hati Suzu.

5. Present Perfect

Present Perfect merupakan short movie atau film pendek asal Thailand yang bercerita tentang seorang gadis hipster muda yang suka berpesta.

Suatu hari, dia harus merawat keponakannya yang belum pernah dia temui sebelumnya.

Di antara semua itu, dia mencoba untuk memilah cinta masa lalunya yang tak tahu bagaimana dapat mempengaruhi masa depannya.

Melalui durasi yang kurang dari sejam, film ini tetap bisa menyampaikan ke penonton tentang arti keluarga yang sesungguhnya.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/12/25/104334866/5-rekomendasi-film-keluarga-cocok-ditonton-saat-liburan

Terkini Lainnya

Film Kutukan Calonarang Tayang Juni 2024, Dibintangi Dennis Adishwara hingga Rowiena Umboh

Film Kutukan Calonarang Tayang Juni 2024, Dibintangi Dennis Adishwara hingga Rowiena Umboh

Film
Sosok Fat Cat, Gamer Populer yang Kematiannya Curi Perhatian

Sosok Fat Cat, Gamer Populer yang Kematiannya Curi Perhatian

Entertainment
Idap Kanker Sarkoma, Alice Norin Kini Ubah Pola Hidup Jadi Lebih Sehat

Idap Kanker Sarkoma, Alice Norin Kini Ubah Pola Hidup Jadi Lebih Sehat

Seleb
Rako Prijanto Ungkap Alasan Film Monster Minim Dialog

Rako Prijanto Ungkap Alasan Film Monster Minim Dialog

Film
Animator Sashya Subono Cerita Serunya Membuat Kera Berbicara di Kingdom of The Planet of Apes

Animator Sashya Subono Cerita Serunya Membuat Kera Berbicara di Kingdom of The Planet of Apes

Film
Vina: Sebelum 7 Hari Tembus 1 Juta Penonton di Tengah Badai Kontroversi

Vina: Sebelum 7 Hari Tembus 1 Juta Penonton di Tengah Badai Kontroversi

Film
Kronologi Betharia Sonata Terkena Stroke dan Kepedulian Willy Dozan

Kronologi Betharia Sonata Terkena Stroke dan Kepedulian Willy Dozan

Seleb
Nayeon TWICE Akan Comeback Solo dengan Album Baru

Nayeon TWICE Akan Comeback Solo dengan Album Baru

K-Wave
Akhirnya Pilih Bongkar Perselingkuhan Suami, Tengku Dewi Putri: Ritmenya Berulang, Aku Capek

Akhirnya Pilih Bongkar Perselingkuhan Suami, Tengku Dewi Putri: Ritmenya Berulang, Aku Capek

Seleb
Ulasan Dokumenter The Beatles: Let It Be, Kontras Bisu Yoko Ono dan Menonjolnya Paul McCartney

Ulasan Dokumenter The Beatles: Let It Be, Kontras Bisu Yoko Ono dan Menonjolnya Paul McCartney

Musik
Ji Chang Wook Bocorkan Proyek Akting Mendatang Usai Welcome to Samdal-ri

Ji Chang Wook Bocorkan Proyek Akting Mendatang Usai Welcome to Samdal-ri

K-Wave
Pulang Fansign di Jakarta, Ji Chang Wook Pamer Foto di Warung Sate

Pulang Fansign di Jakarta, Ji Chang Wook Pamer Foto di Warung Sate

K-Wave
Ada Berapa Episode Demon Slayer Musim Keempat Hashira Training Arc?

Ada Berapa Episode Demon Slayer Musim Keempat Hashira Training Arc?

Entertainment
Makan Mi dan Nasi Goreng, Ji Chang Wook Tak akan Lupa Sambutan Fans Indonesia

Makan Mi dan Nasi Goreng, Ji Chang Wook Tak akan Lupa Sambutan Fans Indonesia

K-Wave
Ke Bali dan Labuan Bajo Sebelum Fansign, Ji Chang Wook: Bisakah Saya Kembali ke Sana?

Ke Bali dan Labuan Bajo Sebelum Fansign, Ji Chang Wook: Bisakah Saya Kembali ke Sana?

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke