Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penjelasan Post Credit Black Panther: Wakanda Forever, No Spoiler

Dalam film, setelah "Lift Me Up" yang dinyanyikan Rihanna selesai diputar, ada satu adegan yang menarik untuk disaksikan.

Melawan tradisi Marvel, sekuel Black Panther hanya memiliki satu adegan post-credit.

Tanpa penjelasan rinci, sutradara Ryan Coogler menyajikan kelanjutan terbaik di adegan post-credit Black Panther: Wakanda Forever.

Adegan itu menyiratkan sebuah pengungkapan besar, masa depan Wakanda yang lahir kembali setelah kematian T'Challa.

Fokus post-credit tersebut adalah penutupan dari apa yang terjadi selanjutnya.

Di akhir credit, Marvel Studios hanya menyajikan satu kalimat yang berbunyi "Black Panther Belum Selesai".

Sebagai informasi, Black Panther: Wakanda Forever rilis tanpa kehadiran mendiang Chadwick Boseman sebagai pemeran karakter utama T'Challa alias Black Panther.

Chadwick meninggal dunia pada 2020 akibat penyakit kanker usus yang dideritanya.

Cerita Black Panther: Wakanda Forever bergerak setelah kematian T'Challa.

Namor yang diperankan oleh Tenoch Huerta menjadi tokoh antagonis atau musuh baru rakyat Wakanda.

Ratu Ramonda (Angela Bassett), Shuri (Letitia Wright), M'Baku (Winston Duke), Okoye (Danai Gurira) dan Dora Milaje (termasuk Florence Kasumba), berjuang untuk melindungi negara mereka dari campur tangan kekuatan dunia setelah kematian Raja T'Challa.


Para pahlawan harus bersatu dengan bantuan Nakia (Lupita Nyong'o) dan Everett Ross (Martin Freeman) dan menempa jalan baru untuk kerajaan Wakanda.

Black Panther: Wakanda Forever tayang pada hari ini, Rabu (9/11/2022), di bioskop Tanah Air.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/11/09/105929766/penjelasan-post-credit-black-panther-wakanda-forever-no-spoiler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke