Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Special Cargo, Sopir Pengiriman yang Dapat Paket Tak Terduga

JAKARTA, KOMPAS.com – Special Cargo merupakan film aksi thriller Korea yang dapat disaksikan di Prime Video.

Karya dari Park Dae-min ini dibintangi oleh Park So-dam, Song Sae-byeok, dan Kim Eui-sung.

Film berdurasi 108 menit ini diproduseri Joo Seung-hwan dan didistribusikan oleh Next Entertainment World.

Kisahnya mengikuti seorang sopir pengiriman khusus bernama Eun Ha yang diperankan oleh Park So-dam.

Eun-ha selalu menerima tugas pengiriman dari para kliennya, apa pun barang yang dibawa, selama hal itu sepadan dengan penghasilan yang diterimanya.

Tingkat keberhasilan Eun Ha dalam mengirimkan barang mencapai 100% sehingga para kliennya sangat puas dengan kinerjanya.

Namun, pada suatu hari ia dihadapi dengan masalah yang cukup serius dalam pekerjaannya.

Ada kliennya yang mengirimkan paket berisi seorang anak yang meringkuk di dalam mobil pengirimannya.

Eun Ha pun bingung terhadap apa yang tengah ia saksikan dan tidak tahu apa yang harus dilakukannya.

Hingga pada akhirnya ia pun melakukan tindakan yang belum pernah dilakukan sebelumnya.

Lantas, siapa bocah yang berada dalam mobil tersebut? Apa tindakan yang akan dilakukan Eun Ha?

Temukan jawabannya dalam film Special Cargo yang dapat Anda saksikan di Prime Video.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/09/22/102124466/sinopsis-special-cargo-sopir-pengiriman-yang-dapat-paket-tak-terduga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke