Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Here We Are: Notes or Living on Planet Earth, Film Animasi tentang Bumi

JAKARTA, KOMPAS.com - Here We Are: Notes or Living on Planet Earth merupakan film animasi pendek yang dapat disaksikan di Apple TV+.

Karya dari Philip Hunt ini dibintangi oleh Meryl Streep, Jacob Tremblay, dan Chris O’Dowd.

Film animasi berdurasi 36 menit ini diadaptasi dari sebuah buku berjudul sama yang ditulis oleh Oliver Jeffers.

Film ini mengisahkan tentang keluarga kecil yang terdiri dari sepasang suami-istri dengan putra sematawayang mereka, Finn, yang dinarasikan oleh Jacob Tremblay.

Dalam film ini, Finn diajak oleh kedua orang tuanya untuk mengunjungi Museum of Everything.

Kebetulan, hari itu bertepatan dengan perayaan Hari Bumi.

Di museum, Finn mempelajari banyak hal mengenai Bumi beserta dengan keindahan-keindahannya.

Bocah berusia tujuh tahun tersebut memuaskan semua rasa ingin tahunya perihal kehidupan di Bumi dan bagaimana dunia dapat bekerja.

Finn diperlihatkan bagaimana keajaiban yang terdapat di Bumi melalui sebuah peragaan tersembunyi yang ada di Museum of Everything.

Secara visual, film ini sejatinya mengingatkan betapa pentingnya untuk menghargai dan merawat tempat tinggal yang kita diami, yaitu Bumi.

Bagi Anda yang memiliki anak kecil di rumah, film animasi ini sangat cocok untuk ditonton sebagai bahan edukasi tentang Bumi.

Ingin mengikuti petualangan Finn dan orang tuanya di Museum of Everything?

Jangan lewatkan keseruannya dalam film Here We Are: Notes or Living on Planet Earth yang dapat disaksikan di Apple TV+.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/08/09/113800966/sinopsis-here-we-are--notes-or-living-on-planet-earth-film-animasi-tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke