Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

RUN BTS Segera Tayang Lagi, Catat Tanggalnya

Para member BTS mengumumkan musim baru RUN BTS melalui kanal YouTube BANGTANTV pada Senin (1/8/2022).

Musim baru RUN BTS akan dibuka dengan episode spesial yang ditayangkan pada Selasa, 16 Agustus 2022.

Sebagai informasi, RUN BTS selalu ditayangkan setiap hari Selasa, pukul 19.00 WIB.

Untuk musim baru ini, RUN BTS akan lebih mudah diakses.

Bila sebelumnya, hanya ditayangkan di VLIVE dan Weverse, reality show ini bisa ditonton di kanal YouTube BANGTANTV.

Seperti yang diharapkan penggemar BTS atau ARMY, track pembuka program tersebut adalah "RUN BTS", salah satu lagu dari album antologi PROOF.

Episode terakhir RUN BTS season 3 ditayangkan pada 12 Oktober 2021.

Dalam episode itu para member mengumumkan bahwa program itu beristirahat karena mereka membutuhkan waktu untuk mengisi ulang energi.

Pengumuman itu tentu membuat sedih para ARMY. Namun mereka memahami bahwa BTS benar-benar membutuhkan istirahat.

RUN BTS episode 1 ditayangkan pada 1 Agustus 2015.

Dalam RUN BTS, para member boy group tersebut melakukan berbagai permainan atau berpartisipasi dalam berbagai kegiatan.

Mereka pernah bermain peran, belajar memasak, membuat kimci, membuat keramik, bahkan merangkai bunga.

Yang jelas setiap episode selalu mengundang tawa karena tingkah laku para personel BTS yang kocak.

Mereka juga memperebutkan hadiah, yang tak jarang sangat receh. Meskipun demikian, mereka bermain dengan sepenuh hati bahkan tak segan saling mengkhianati.

Hukuman bagi member yang kalah pun bermacam-macam, misalnya disuruh memakai pakaian norak atau topi lucu di tempat umum seperti bandara.

Hukuman lain yang ikonik adalah member yang kalah harus hiking ke gunung di pagi hari yang dingin.

Uniknya, member lain tidak segan memasakkan bekal untuk member yang menjalani hukuman.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/08/02/145947666/run-bts-segera-tayang-lagi-catat-tanggalnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke