Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pak Tarno Akui Dapat Panggilan Sulap sampai ke Papua

Hal itu diungkapkan Pak Tarno saat berbincang dengan Gilang Dirga.

"Ya hampir tiap hari YouTube, ulang tahun. Uh banyak (panggilan ulang tahun) sampai Papua, Kalimantan, Palembang, Medan, Padang. Nyebar seluruh Indonesia-lah," ujar Pak Tarno dikutip Kompas.com, Sabtu (14/5/2022).

Menanggapi pernyataan Pak Tarno, Gilang Dirga kaget.

"Wah ternyata Pak Tarno sekarang duitnya banyak banget dong. Alhamdullilah ya," kata Gilang.

Pak Tarno mengaminin doa dari Gilang.

Dia mengaku, kini sedang mengumpulkan uang hasil kerjanya itu untuk membangun Musholla.

"Amin. Saya lagi ngumpul-ngumpul buat Musholla. Dari dikit jadi banyak, Alhamdullilah," ucap Pak Tarno.

Pak Tarno mengaku tak mematok harga untuk memangilnya datang ke pesta ulang tahun. Sebab pekerjaannya menghibur, sehingga tak terlalu mematok harga.

"Saya enggak matok, namanya menghibur dapat pahala. Saya nyambi buat pahala. Iya (dibayar) buat makan, bensin, tol, terus bayar asisten, supir. Enggak matokin," tutur Pak Tarno.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/05/14/181353766/pak-tarno-akui-dapat-panggilan-sulap-sampai-ke-papua

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke