Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dari Kekerasan Seksual hingga Kasus Doping, 5 Film Dokumenter Dunia Olahraga Ini Patut Ditonton

KOMPAS.com – Dalam beberapa tahun terakhir, layanan streaming film "getol" menghibur hati para penggemar tayangan olahraga lewat beragam film dokumenter.

Amazon Prime, misalnya, telah membuat belasan program All or Nothing untuk berbagai cabang olahraga. Hal yang sama juga dilakukan Netflix dengan membuat belasan dokumenter orisinal dan akan terus berlanjut.

Mengingat situasi pandemi masih membuat berbagai gelaran olahraga tertunda, penggemar olahraga bisa menyaksikan berbagai kisah menarik dari film atau serial dokumenter para olahragawan.

Melalui dokumenter ini, penonton tidak hanya diajak melihat sisi lain sang idola, tetapi juga keresahan dan pengalaman apa yang berperan membentuknya.

Dikurasi dari berbagai sumber oleh Kompas.com, berikut beberapa judul serial atau film dokumenter dari berbagai bidang olahraga yang menarik untuk ditonton.

1. Athlete A (2020)

Salah satu atlet yang paling banyak dibicarakan pada Olimpiade Tokyo 2020 adalah Simone Biles. Pasalnya, atlet gimnastik asal Amerika Serikat (AS) ini memutuskan untuk mundur dari perlombaan karena alasan kesehatan mental.

Selain persoalan fisik, salah satunya penyebab kesehatan mental Simone adalah kasus pelecehan seksual yang dialaminya bersama lebih dari 260 atlet gimnastik AS  beberapa tahun lalu.

Kasus tersebut direkam Netflix dalam Athlete A untuk membongkar peran institusi yang menutup mata dan melindungi pelaku pelecehan seksual, yaitu dokter senam bernama Larry Nassar.

Melansir Decider, Selasa (10/8/2021), film dokumenter ini sangat penting ditonton untuk memahami kesedihan yang dilalui para atlet.

Dokumenter ini akan menyajikan kesaksian para atlet berbakat, seperti Rachael Denhollander, Maggie Nichols, Jessica Howard, dan lainnya.

Sutradara Bonni Cohen dan Jon Shenk juga mengikuti reporter dari surat kabar Indianapolis Star yang menyoroti ulah organisasi, serta bahaya yang ada dalam sistem senam AS.

2. Formula One: Drive to Survive (2019-2021)

Sepintas, balapan Formula One tampak seperti olahraga yang cukup sederhana, dan tidak terlalu melelahkan secara fisik. Ternyata, balapan ini tidak semudah yang terlihat.

Lewat Formula One: Drive to Survive, penonton akan tahu bahwa pembalap harus bugar, sangat kuat, memiliki refleks secepat kilat, dan saraf baja.

Tidak cuma menunjukkan keterampilan dan kebugaran luar biasa para pebalap, dokumenter ini juga menjelaskan taktik dan strategi sebuah tim untuk memenangkan balapan.

Bahkan, melansir Insider, Kamis (18/6/2021), penonton akan melihat pengemudi dari tim yang sama sering diadu satu sama lain, sambil bersaing untuk mendapatkan kasih sayang dari bos tim mereka yang seperti kaisar.

Formula One: Drive to Survive turut memperlihatkan berbagai macam wajah manusia, seperti bos tim yang arogan, Christian Horner dan Lewis Hamilton yang sangat bersemangat, hingga Daniel Ricciardo yang sangat humoris sehingga memberikan suasana menggembirakan di olahraga ini.

Dokumenter yang tayang di Netflix ini memiliki tiga musim dengan masing-masing musim terdiri dari 10 episode. Musim keempat direncanakan rilis pertengahan 2022.

3. Stop at Nothing: The Lance Armstrong Story (2014)

Nama Lance Armstrong pasti sudah tidak asing bagi penggemar balap sepeda. Dialah pria yang memenangi ajang bergengsi Tour de France tujuh kali berturut-turut.

Namun, karier Armstrong seperti hancur kala skandal dopingnya dibuka ke publik yang mengakibatkan semua medalinya ditarik.

Film ini pun hendak menyoroti bangkit dan jatuhnya karir seorang Lance Armstrong dan bagaimana keluarga, rekan, dan publik Amerika melihatnya.

Selain itu, sutradara Alex Holmes juga hendak menyajikan diskusi-diskusi cukup sensitf seputar bagaimana inspirasionalnya Armstrong kalau saja skandalnya tidak mencuat.

Melansir Variety, Kamis (6/11/2014), Holmes memperjelas betapa orang-orang sangat ingin merangkul aspek inspirasional Armstrong sebagai penyintas kanker yang melewati rintangan luar biasa. Hal yang justru mengaburkan sikap tegas orang kepada atlet yang curang.

“Pada titik tertentu, orang harus memberi tahu anak-anak mereka bahwa Sinterklas tidak nyata,” kata Floyd Landis, pebalap sepeda dan mantan rekan setim Armstrong dalam wawancara Nightline.

Dokumenter ini bisa disaksikan di Amazon Prime.

4. The Last Dance (2020)

The Last Dance mendalami kisah hidup Michael Jordan lewat serangkaian wawancara dengan keluarga dan rekan setimnya, hingga musisi dan bintang seperti Justin Timberlake.

Dokumenter ini akan berpusat pada musim terakhir Michael Jordan di klub basket National Basketball America (NBA) Chicago Bulls dan upaya untuk memenangkan gelar keenam yang belum pernah terjadi dalam delapan tahun.

Secara keseluruhan, melansir Esquire, Kamis (28/10/2021), The Last Dance memotret betapa rumitnya Jordan yang mampu memanfaatkan kekurangannya untuk mencapai kesempurnaan.

Beberapa episode serial ini juga akan membahas bagaimana sosoknya mampu mengubah namanya menjadi merek global yang menghasilkan uang dengan film-film blockbuster dan sepatu kets terlaris atas namanya.

Docuseries karya sutradara Jason Hehir ini sempat menjadi buah bibir bagi penggemar basket, khususnya dari atlet NBA yang satu era dengan Jordan. Salah satunya adalah Craig Hodges yang keberatan karena Jordan mengumbar kelakuan beberapa pemain yang ketika itu mengonsumsi kokain.

The Last Dance berhasil meraih Creative Arts Emmy Awards untuk Outstanding Documentary or Nonfiction Series. Kisah Michael Jordan dapat disaksikan di Netflix.

5. Icarus (2017)

Sutradara dan pesepeda amatir Bryan Fogel memutuskan membuat film dokumenter tentang betapa mudahnya menghindari tes doping dalam olahraga.

Dia memulai dengan mencoba zat doping ilegal untuk meningkatkan kemampuan bersepedanya dan menunjukkan bahwa zat itu tidak terdeteksi dalam tes.

Aksi itu membawanya ke Grigory Rodchenkov, kepala laboratorium antidoping Rusia. Film yang awalnya hanya eksperimen pribadi itu pun berubah menjadi film thriller geopolitik yang mengungkapkan skandal terbesar dalam sejarah olahraga.

Mengutip The Hollywood Reporter, Jumat (20/1/2017), film ini mempelajari kisah-kisah para atlet yang direduksi menjadi pion dalam permainan catur internasional yang didominasi politik, kekuasaan, prestise, dan uang besar.

Atlet Rusia ditempatkan pada posisi bimbang. Mereka tahu menggunakan steroid bisa membuatnya menang. Apalagi, dengan bimbingan otoritas olahraga saat itu, mereka tahu bisa lolos tes doping begitu saja.

Dokumenter yang memenangkan Piala Oscar pada 2018 ini bisa disaksikan di Netflix.

Itulah lima film tentang olahraga yang bisa ditonton dari platform streaming. Mana yang paling menarik?

https://www.kompas.com/hype/read/2022/01/08/144358566/dari-kekerasan-seksual-hingga-kasus-doping-5-film-dokumenter-dunia-olahraga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke